Media sosial adalah tempatnya orang menyalurkan ekspresi mereka via perantara digital. Saat ini, penggunaan sosial media makin terhitung massive, itu artinya penyaluran komunikasi massa akan lebih efektif jika memakai platform di media sosial.
Itulah mengapa sosial media memiliki dampak positif dan negatif. Tempat ini akan benar jika penggunanya menempatkan posisi yang pas dan sesuai, dan sebaliknya jika mereka menginginkan tujuan yang buruk maka media sosial juga bisa jadi senjata dilihat dari sisi negatifnya.
Sehubungan dengan pembahasan kita diatas, didalam algoritma dunia digital itu ada yang namanya konten viral dan trending.
Penggunaan yang besar, akan mudah menggiring opini masyarakat hingga memusatkan suatu titik poin sebagai bahan pembicaraan utama.
Di platform media sosial seperti TikTok, Facebook, Instagram, YouTube, dan Twitter punya konsumsinya masing-masing, dan tim Kompiwin disini tertarik untuk membahas salah satu trend yang belakang sedang viral di salah satu aplikasi yaitu filter monyet Tiktok.
Bagi teman-teman Kompiwin yang ingin menjajal filter efek ini, dibawah kita sudah sediakan tutorialnya yang bisa langsung kalian coba sendiri.
Filter Monyet Tiktok
Meski namanya monyet, tetapi materi atau media di dalam isi filter yang akan kita bahas kali ini akan menampakan efek visual animasi wajahmu di samping kanan kiri dalam jumlah banyak.
Arahkan kamera depan persisi ke bagian muka, setelah itu di sekeliling kanan kirimu akan muncul duplikast wajah sendiri yang mengikuti arah gerak kamera atau kepalamu.
Saat tombol rekam di tekan, akan muncul soundtrack dari Rude sebagai backsound utama filternya. Selain dapat visual yang menarik dan lucu, hasil rekaman mu akan lebih bagus karena ada musiknya.
Dan usut punya usut filter monyet ini direkam menggunakan aplikasi Instagram, artinya TikTok hanya sebagai perantara media untuk mengunggah konten video dengan tujuan agar upload-an tersebut masuk ke laman FYP.
Cara Membuat Filter Monyet Tiktok
Langkah membuat filter monyet Tiktok itu sangat mudah, pertama pastikan kamu sudah punya akun Instagram, lalu silahkan cari filter instagram bernama Rude Chipanzes dari @aditya.susantoo
- Buka Instagram.
- Ketuk tombol tambah cerita di bagian pojok kiri atas.
- Geser paling kanan untuk efek filternya sampai ketemu tombol Telusuri Efek.
- Silahkan tap icon pencarian.
- Kemudian ketik Rude Chipanzes dari @aditya.susantoo.
- Ketuk filter, dan Coba untuk mulai menggunakan.
- Rekam layar dengan cara klik tombol filter di tengah.
- Jika sudah akan muncul hasil preview video, silahkan tap tombol unduh di bagian atas.
- Terakhir tinggal kamu buka aplikasi TikTok.
- Klik icon plus yang ada di tengah.
- Arahkan ke kotak Unggah. Dan pilih video filter monyet yang kamu buat tadi.
- Seleksi durasi yang ingin kamu pangkas dalam video, dan tekan tombol Berikutnya.
- Terakhir tinggal kamu edit, dan Unggah.
- Selamat mencoba
[powerkit_separator style=”dotted” height=”3″]
Akhir Kata
Jadi kurang lebih seperti itulah rangkuman artikel filter monyet Tiktok yang belakangan lagi viral ini, silahkan kamu coba untuk meramaikan trend dan siapa tahu bisa masuk ke dalam tayangan FYP. Semoga bermanfaat.