Cara Mengatasi Verifikasi Nomor HP Di Instagram

Keamanan privasi pada sebuah akun merupakan satu hal yang penting kalian optimalkan karena menyangkut persoalan data personal hingga informasi pribadi terkait kita. Setiap masing-masing platform

Update

Cara Mengatasi Verifikasi Nomor HP Di Instagram

Keamanan privasi pada sebuah akun merupakan satu hal yang penting kalian optimalkan karena menyangkut persoalan data personal hingga informasi pribadi terkait kita.

Setiap masing-masing platform media sosial berlomba-lomba meningkatkan layanan tersebut demi mendapatkan kepuasan pengguna serta rasa secure dalam bersosial media. Termasuk salah satunya adalah Instagram.

Langkah perlindungan akun sangat beragam, bisa seperti personal password, menggunakan aplikasi pengunci eksternal hingga yang sering kita temui lainnya seperti keamanan kode verifikasi.

Dan Instagram sendiri memberikan akses layanan kode verifikasi dua arah berupa SMS atau email.

Fitur ini dinilai sangat membantu, bahkan siapapun yang tidak memegang akses verifikasi tersebut mereka tidak dapat login walau tahu isi password akun. Namun, faktanya banyak muncul masalah baru ketika pengguna sudah tidak lagi memegang akses verifikasi.

Contoh kasusnya seperti…nomor hilang atau hangus, atau email lupa sandi maupun username.

Artinya walau kita tahu password akun kita, sistem tetap tidak memperbolehkan kalau pengguna belum memasukkan kode verifikasi yang dikirim melalui SMS. Secara nomor yang dihubungkan sudah hangus atau hilang.

Pada pembahasan cara mengatasi verifikasi nomor HP di Instagram kali ini, tim Kompiwin coba memberikan solusi alternatif dengan harapan kamu masih tetap bisa masuk ke dalam akun meskipun akses verifikasi terputus.

Kapan Kode Verifikasi Ini Muncul?

Mungkin banyak pertanyaan diluar sana terkait persoalan kode verifikasi Instagram ini.

Penasaran paling sering mereka pertanyakan adalah, kapan kode verifikasi Instagram ini muncul? apa trigger dari kode keamanan dua langkah tersebut menghambat proses login akun?

Yang pertama seperti yang sudah sedikit kita singgung diatas, bahwa Instagram memang memfasilitasi para pengguna untuk mengaktifkan metode login dua langkah.

Fitur ini salah satunya menggunakan kode verifikasi yang dikirimkan melalui SMS.

Itu artinya kamu pernah mengaktifkan layanan dan memasukkan nomor yang terhubung sebagai media verifikasi.

Sedangkan yang kedua yaitu sistem aplikasi mendeteksi bahwa ada upaya login mencurigakan dengan dugaan seseorang telah berusaha membobol akunmu.

Kemudian Instagram mengirimkan konfirmasi verifikasi SMS atau Email untuk memastikan jika seseorang benar sebagai pemilik akun utama atau bukan.

Tetapi bagaimana kalau akses verifikasi tersebut hilang? Misalnya nomor hangus, atau email lupa password…Tenang saja, di bawah sudah kita tuliskan cara mengatasi verifikasi nomor HP di Instagram dengan metode Minta Bantuan.

Baca Juga :

Mau menambahkan teks di video Instagram Reels ? Kami sudah membuat langkah-langkah menambah teks di video Reels lengkap dengan gambar.


Cara Mengatasi Verifikasi Nomor HP Di Instagram

Tingkat keamanan privasi penting kalian terapkan supaya terhindar dari tindak percobaan membobol akun.

Tetapi kita tidak bisa mengelak atas kemungkinan-kemungkinan kasus persoalan yang terjadi kedepannya, seperti nomor verifikasi hilang, atau ingin login menggunakan perangkat lain namun kita tidak memegang nomor perantara verifikasinya.

Nah penyelesaian ini bisa kamu lakukan dengan langkah langkah dibawah ini, silahkan simak sampai akhir.

  1. Pastikan kamu sedang berada di tampilan verifikasi kode Instagram.
  2. Perhatikan tulisan tombol yang ada di bawah “Dapatkan Bantuan Login“, ketuk untuk melanjutkannya.Cara Mengatasi Verifikasi Nomor HP Di Instagram 3
  3. Disini silahkan pilih menu Minta Dukungan.Klik Minta Dukungan
  4. Silahkan kamu masukkan Email yang masih aktif. Di kotak Email Pendaftaran.Masukkan Email Pendaftar
  5. Dan masukkan lagi alamat Email aktif yang sama atau email alternatif kalian. Kita sarankan pakai email yang sama dengan kotak diatasnya.Centang Agar Email Sama
  6. Lalu pilih jenis akun yang milikmu, tersedia tiga pilihan Akun Perusahaan, Akun Pribadi dengan Foto Saya, dan Akun Pribadi Tanpa Foto Saya. Tap salah satu.Pilih Jenis Akunmu
  7. Di kotak paling bawah kamu bisa menyertakan keterangan tambahan kenapa pengguna memiliki Bantuan Instagram dalam verifikasi nomor ini.Masukkan Alasan Laporan Akun
  8. Terakhir tinggal Kirim Permintaan.
  9. Tunggu beberapa saat sampai kamu menerima balasan Email.
  10. Di dalam pesan email tersebut akan tertulis kodenya, namun kamu harus perhatikan perintah karena Instagram meminta pengguna untuk foto memegang kertas bertuliskan kode pemulihan. Lalu kirimkan foto sebagai balasan email.Perhatikan Perintah EmailFoto Dengan Kertas
  11. Apabila sudah dikonfirmasi oleh Instagram, mereka akan mengirimkan email kembali, dan pesan tersebut berisi 8 digit angka kode.Masukkan 8 Kode Angka
  12. Langkah berikutnya kamu masuk ke Instagram.
  13. Klik Dapatkan Bantuan.
  14. Dan pencet Masukkan Kode Pemulihan. Tinggal ketikan kode lalu Login.Masukkan Kdenya
  15. Selamat mencoba.
Baca Juga :

Ingin video Reels kamu dilihat banyak pengguna Instagram lain ? Berikut bocoran lengkap jam posting Instagram Reels.


 Akhir Kata

Jadi seperti itulah cara mengatasi verifikasi nomor HP di Instagram. Silahkan kamu ikuti tutorial diatas untuk mencoba kembali login ke akun masing-masing. Semoga bermanfaat. 

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar