Cara Memindahkan Foto Ke Kartu SD

Ketika penyimpanan internal di dalam HP kita sudah penuh, opsi yang paling bijak untuk melegakan ruang adalah dengan memindahkan beberapa file ke dalam penyimpan eksternal.

Update

Ketika penyimpanan internal di dalam HP kita sudah penuh, opsi yang paling bijak untuk melegakan ruang adalah dengan memindahkan beberapa file ke dalam penyimpan eksternal.

Ada banyak macam metode yang bisa kamu pakai untuk mengosongkan ruang internal, salah satunya berkaitan dengan cara memindahkan foto ke Kartu SD.

Selain itu ada orang yang suka membackup semua data tersebut ke dalam laptop atau hardisk, karena mungkin dinilai lebih safe dan khawatir jika suatu saat penyimpanan SD Card melakukan format secara tiba-tiba.

Dan terakhir opsi untuk mengosongkan ruang penyimpanan itu bisa dengan mengunggah ke dalam layanan cloud seperti Google Photo atau Google Drive.

Sesuai dengan namanya, Google Photo lebih menyediakan fasilitas unggah file dalam bentuk media, entah itu foto ataupun video.

Sedangkan Google Drive jangkauannya lebih luas, segala format apapun dapat kalian upload disini melihat kapasitas penyimpanan yang disediakan juga.

Namun tetap saja opsi yang paling mudah dilakukan adalah memindahkan dari memori internal ke kartu SD. Hampir semua smartphone sudah dibekali dengan slot kartu memori eksternal.

Tergantung jenisnya juga, ada yang hybrid ada yang memang sudah memberikan sloth sendiri, masing-masing kembali pada jenis HP kalian.

Berikut Tim Kompiwin akan berikan tips cara memindahkan foto ke kartu SD lewat segmen pembahasan dibawah ini.

Cara Memindahkan Foto Ke Kartu SD

Opsi mengosongkan ruang internal itu memang perlu dilakukan, karena jika kapasitas memori di dalam penyimpanan tersebut penuh, dapat menyebabkan munculnya gejala-gejala ponsel melambat dan kadang suka hang sendiri .

Tentu kalian gak mau dong HP yang kita pakai kurang responsif lalu suka ngehang dengan sendirinya. Berikut cara memindahkan foto ke kartu SD.

1. Buat Penyimpanan Ke Kartu SD Secara Otomatis

Pengguna sebenarnya bisa melakukan settingan dalam penyimpanan foto secara otomatis ke dalam kartu SD.

Tetapi syaratnya adalah ponsel harus terpasang memori kartu SD terlebih dahulu agar sistem bisa mendeteksi ada alternatif memori lain.

  1. Silahkan buka menu Kamera.Buka Kamera HP
  2. Ketuk tombol pengaturan dalam tampilan Kamera.Klik Icon Pengaturan
  3. Lalu scroll kebawah dan klik bagian Lokasi Penyimpanan.Klik Bagian Lokasi Penyimpanan
  4. Disini kamu bisa ubah lokasi penyimpanannya dari internal ke Kartu SD.Pilih Bagian Kartu SD
  5. Setelah itu konfirmasi atau langsung kembali ke tampilan Kamera lagi.
  6. Selesai.

Setelah ini hasil tangkapan yang kamu ambil lewat aplikasi kamera akan secara otomatis tersimpan ke dalam kartu SD, tanpa perlu repot lagi oper secara manual.


2. Menggunakan Bantuan File Media Penyimpanan/File Manajemen

Setiap ponsel biasanya sudah tersedia file manajemen tersendiri. Masing-masing tipe dan merk HP punya sebutan yang berbeda-beda, ada seperti File Manajemen, File Penyimpanan, File Saya, dan sejenisnya.

Di dalam interface pengaturan File Manajemen biasanya sudah tersedia pengaturan untuk memindahkan file dari memori internal ke Kartu SD.

Caranya cukup mudah, untuk lebih detail kalian bisa lihat langkah-langkahnya dibawah ini.

  1. Silahkan buka File Saya/File Manajemen/File Penyimpanan.Buka File Saya
  2. Kemudian tap Penyimpanan Internal.Silahkan Buka Menu Pengaturan
  3. Untuk penyimpanan foto biasanya ada di folder bernama DCIM, silahkan kamu cari dan buka. Atau sering juga dikategorikan dulu dalam folder Media, baru isinya DCIM.Buka Folder DCIM
  4. Jika sudah terbuka folder DCIM, silahkan cari dan buka Folder Camera.Buka Folder Camera Internal
  5. Seleksi beberapa foto yang ingin kamu pindahkan dengan cara tap tahan, atau bisa langsung tap folder Camera untuk memindahkan semua file.
  6. Saat file diseleksi akan muncul perintah Pindahkan, silahkan pencet tombol tersebut.Silahkan Pencet Tombol Pindahkan
  7. Kemudian kamu bisa kembali ke menu awal File Manajemen, dan buka Kartu SD.Masuk Ke Penyimpanan Kartu SD
  8. Arahkan ke Folder DCIM ➤ Camera.Buka Folder DCIM Kartu SD
  9. Terakhir klik Pindahkan ke sini.Klik Pindahkan Ke Sini

Device yang kita contohkan diatas adalah navigasi untuk perangkat Samsung, bagi pengguna merk lain silahkan kamu sesuaikan interface masing-masing.


3. Menggunakan Bantuan PC

Cara memindahkan foto ke kartu SD yang terakhir ini bisa dibilang metode yang paling universal, karena pengguna tidak perlu menyesuaikan step navigasi dan tombol interface masing-masing HP untuk melakukan pemindahan file.

  1. Hidupkan laptop atau PC.
  2. Sambungkan kabel USB ke perangkat laptop.
  3. Aktifkan mode transfer file pada notifikasi HP.
  4. Berikutnya kamu masuk ke dalam File Explorer.
  5. Buka penyimpanan Device HP.
  6. Klik dua kali untuk masuk ke dalam Memori Internal.
  7. Silahkan masuk ke folder DCIM ➤ Camera.
  8. Seleksi beberapa foto, lalu klik kanan dan tap Cut.
  9. Kembali ke tampilan penyimpanan HP, double klik Kartu SD untuk membuka memori eksternal.
  10. Masuk ke folder DCIM, setelah itu Paste.

Akhir Kata

Jadi seperti itulah cara memindahkan foto ke Kartu SD, silahkan gunakan salah satu metode di atas yang menurut kamu efektif dan simpel dilakukan. Semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar