Cara Membuat Flowchart di Word

Pengaturan flowchart memang terdengar sedikit asing. Namun sebenarnya tidak. Jika kamu terbiasa membuat bagan saat presentasi, ya seperti itulah cara membuat flowchart. Flowchart sendiri sering

Update

Cara Membuat Flowchart di Word

Pengaturan flowchart memang terdengar sedikit asing. Namun sebenarnya tidak. Jika kamu terbiasa membuat bagan saat presentasi, ya seperti itulah cara membuat flowchart.

Flowchart sendiri sering diartikan sebagai diagram alir, yang berisikan bagan untuk menandakan sebuah alur proses tertentu.

Melalui diagram alir ini penjelasan tentang sesuatu hal akan sangat mudah dipahami. Karena flowchart juga memberikan manfaat seperti materi akan lebih runtut dan mudah dibaca alurnya, tidak tumpang tindih dengan penjelasan lainnya dan masih banyak lagi.

Agar lebih jelas, mari kita praktek cara membuat flowchart di ms.word, yang kami gunakan saat ini yaitu Microsoft Word 2010. Jadi kamu bisa langsung ikut praktek ya.

Cara Mudah Membuat Flowchart dengan Word

Langkah 1. Membuat Bentuk Flowchart dengan Menu Shapes

  1. Buka Microsoft Word Anda.
  2. Carilah menu Insert.

    Klik Insert untuk Membuat Flowchart di Word dengan Shapes
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  3. Pilih menu Shapes.

    Klik Menu Shapes - Membuat Flowchat di Word
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  4. Kamu bisa langsung memilih pada kotak Flowchart.
  5. Setelah memilih salah satu, bisa langsung kamu aplikasikan di layar dengan cara klik lalu seret ke kanan agar flowchart yang kamu inginkan terbentuk. Mudah kan?

Langkah 2. Menyisipkan Drawing Canvas (Media Menggambar)

Pilih Bentuk Flowchart yang Disediakan Oleh Shapes
Dokumen pribadi : kompiwin.com

Drawing canvas ini akan lebih membantu kamu untuk membuat flowchart. Keunggulannya adalah lebih mudah dalam mengatur ukuran bagan yang akan dibuat. Selain itu juga bisa memberikan background menarik pada flowchart.

Caranya cukup mudah, yakni :

  1. Klik Insert.
  2. Lalu pilih menu Shapes.
  3. Klik New Drawing Canvas.

    Drawing Canvas Membantu Ukuran Flowchart
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  4. Maka akan muncul bagian seperti ini :

    Hasil Drawing Canvas
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  5. Selesai.
Selain sertifikat, kamu juga bisa membuat brosur menggunakan Word dengan mudah.

Langkah 3. Menyisipkan Teks pada Flowchart

Menyisipkan Teks pada Bagan Flowchart
Dokumen pribadi : kompiwin.com
  1. Pertama silahkan klik tab Insert.
  2. Lalu pilih Shapes.
  3. Kemudian pilih salah satu flowchart (sesuai kebutuhan).
  4. Masukkan ke drawing canvas dengan cara klik dan seret ke kanan.
  5. Setelah itu untuk menyisipkan teks di dalam simbol flowchart, caranya mudah juga.
  6. Untuk Word 2007 klik kanan, dan klik pada Add Text.
  7. Namun untuk Word 2010 bisa langsung ketik teks yang kamu inginkan ya. Seperti pada gambar diatas.

Langkah 4. Membuat Garis Alir (Konektor)

  1. Klik di Insert –> Shapes –> Lines.
  2. Disitu mulai dari garis lurus, panah, dan lain-lain bisa kamu buat.
  3. Karena menggunakan drawing canvas, maka garis yang akan kamu buat ini tidak akan terpisah dari flowchart meski dipindah. Ini juga keunggulan drawing canvas lho.

    Membuat Konektor Flowchart di Word
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  4. Hasilnya bisa dilihat di bawah ini :

    Menghubungkan Flowchart 1 Dengan Yang Lain
    Dokumen pribadi : kompiwin.com

Jika kamu ingin merubah bentuk garis alirnya, bisa kamu lakukan dengan cara berikut:

  1. Klik kanan pada garis alir, dalam gambar itu adalah panah.
  2. Setelah itu pilih Connector Types.
  3. Lalu kamu bisa memilih bentuk garis mana saja.
Background dokumen cuma putih kurang menarik. Ikuti tutorial mengganti background dokumen di Word.

Langkah 5. Cara Membuat Label pada Flowchart

Setiap garis alir flowchart pasti memiliki arti tersendiri. Disinilah perlu disisipkan label untuk lebih mudah mengetahui keterangan apa yang terdapat dalam garis alir. Seperti contoh keterangan Yes atau No, seperti dalam contoh.

Lalu untuk cara membuatnya mudah sekali seperti berikut:

  1. Pertama silahkan kamu klik Insert.

    Membuat Label Flowchart di Word
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  2. Kemudian pilih menu Shapes dan cari ikon seperti pada gambar ini :

    Hasil Label Flowchart
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  3. Setelah itu cara menuliskan labelnya bisa dilihat pada gambar di bawah ini.

Mudah kan? Pelabelan ini juga sangat berguna lho. Karena dengan adanya label, biasanya saat meeting di perusahaan, karyawan akan mengetahui langkah yang harus dilakukan dan yang tidak boleh dilakukan. Jadi, label ini juga membawa keuntungan ya.

Langkah 6. Mensejajarkan Flowchart

Pasti kamu pernah kan membuat flowchart dan sulit mensejajarkan posisinya? Disini akan kami ulas, berikut caranya

  1. Pertama silahkan Klik View.

    Mensejajarkan Posisi Flowchart
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  2. Kemudian pilih Show –> Gridlines.

Dengan bantuan Gridlines inilah kamu bisa menyamakan posisi flowchart sesuai keinginan.

Ingin membuat ukuran kertas sendiri di Microsoft Word. Kamu bisa ikuti tutorial cara ubah dan buat sendiri ukuran kertas Word.

Langkah 7. Memberi Format Desain pada Flowchart

Agar flowchart yang kamu buat terkesan menarik dan tidak membosankan, maka bisa dirubah formatnya.

  1. Pertama silahkan klik tab Format.
  2. Kemudian klik pada Shape Styles.

    Mengubah Format Desain Flowchart di Word
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  3. Disitu kamu bisa memilih format mana yang kamu sukai. Contohnya ada di bawah ini.

Oke, itulah tadi penjelasan tentang cara membuat flowchart pada microsoft word ya. Selamat mencoba dan jangan berhenti untuk mencoba!

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Satu pemikiran pada “Cara Membuat Flowchart di Word”

Tinggalkan komentar