Shopee sudah menjadi salah satu tempat berbelanja berbagai kebutuhan secara online. Di sini kamu bisa mendapatkan berbagai macam barang yang kamu inginkan dari mana saja dan kapan saja.
Bahkan kamu bisa mendapatkan barang yang sebenarnya sulit untuk kamu temukan di kotamu.
Berbelanja di Shopee juga bisa mendapatkan berbagai keuntungan seperti promo atau penawaran menarik lainnya.
Terkadang ada orang yang sudah memesan barang dan ternyata pesanan tersebut ingin dia batalkan. Alasannya mungkin karena ukurannya tidak sesuai dengan yang diinginkan.
Bisa juga karena salah memilih barang. Akan tetapi, beberapa orang mengaku mereka masih belum tahu bagaimana cara membatalkan pesanan tersebut.
Cara Membatalkan Pesanan Shopee
Untuk membatalkan pesanan Shopee, kami akan membahas saat pesanan kamu belum dibayar, sudah dikemas, atau telah dikirim. Adapun langkah-langkah lengkapnya, silahkan ikuti tutorialnya di bawah ini :
Cara 1 : Membatalkan Pesanan di Shopee yang Masih Belum Dibayar
Sebenarnya ada tiga cara membatalkan pesanan di Shopee. Pertama yaitu pesanan yang masih belum dibayar, pesanan yang telah dibayar namun masih dikemas, serta pesanan yang sudah dikirim.
Untuk pesanan yang masih belum kamu bayar, langkah-langkah untuk membatalkan pesanan tersebut yaitu:
- Pertama-tama, buka aplikasi Shopee.
- Kemudian pilih menu Saya.
- Klik pada Belum Bayar yang terdapat pada Pesanan Saya. Kemudian klik pada barang yang akan kamu batalkan pesanannya.
- Lalu tekan Batalkan dan masukkan alasan kenapa kamu membatalkan pesanan tersebut.
- Terakhir, klik Konfirmasi.
- Selamat mencoba.
Ingin memindahkan saldo hasil penjualan ke ShopeePay? Beginilah cara mindahin saldo penjual ke ShopeePay secara lengkap.
Cara 2 : Membatalkan Pesanan di Shopee yang Telah Dikemas
Sementara itu, jika barang sudah kamu bayar dan kamu ingin membatalkannya maka langkah-langkahnya adalah seperti di bawah ini:
- Pertama-tama, buka aplikasi Shopee.
- Lalu pilih menu Saya.
- Selanjutnya klik pada bagian Dikemas yang ada di Pesanan Saya.
- Kemudian pilih barang yang akan kamu batalkan.
- Lalu klik Batalkan dan masukkan alasan kenapa kamu membatalkan pesanan tersebut.
- Terakhir, klik Konfirmasi.
- Selesai.
Cara 3 : Membatalkan Pesanan di Shopee yang Telah Dikirim
Lalu bagaimana jika ternyata barang tersebut telah dikirim? Tentunya kamu tidak bisa melakukan apa-apa sampai barang tersebut sampai.
Jika barangnya sudah sampai, kamu masih bisa membatalkannya dengan langkah-langkah sebagai berikut:
- Pertama, buka aplikasi Shopee.
- Lalu pilih menu Saya.
- Selanjutnya pilih Dikirim di bagian Pesanan Saya.
- Kemudian klik Pengembalian dan beri alasan mengapa kamu ingin mengembalikan barang tersebut.
- Kamu harus menambahkan foto barang yang kamu Batalkan.
- Lalu terakhir klik Kirimkan.
- Selesai.
Mau pesan makanan di Shopee Food? Ikuti panduan lengkap cara order Shopee Food lengkap dengan gambar.
Sekian adalah pembahasan mengenai bagaimana cara membatalkan pesanan di Shopee dalam beberapa kondisi barang.
Kami menyarankan agar kamu memastikan betul barang yang akan kamu beli sebelum kamu memutuskan untuk membeli barang tersebut. Semoga bermanfaat.