Scroll Artinya dalam Bahasa Gaul  (WhatsApp, TikTok, dan IG)

Apa arti scroll? Saat ini penggunaan media sosial sudah semakin marak. Setiap hari ratusan juta orang terkoneksi ke media sosial untuk berkomunikasi atau saling membagikan

Update

Arti Kata Scroll dalam Bahasa Gaul

Apa arti scroll? Saat ini penggunaan media sosial sudah semakin marak. Setiap hari ratusan juta orang terkoneksi ke media sosial untuk berkomunikasi atau saling membagikan informasi.

Banyak media sosial yang beredar dan masing-masing punya kelebihannya masing-masing. Sebut saja Instagram, WhatsApp, Telegram, dan lain-lain. Setiap hari berbagai media sosial tersebut selalu ramai para pengguna.

Selain itu, media sosial bukan sekadar sebagai tempat untuk berkomunikasi melainkan tempat penyebaran berbagai istilah. Bahkan tak sedikit istilah baru muncul yang membuat para penggunanya bingung mencari arti sebenarnya.

Salah satu istilah atau kata yang banyak digunakan adalah scroll. Lalu apa maksud istilah scroll tersebut sebagai bahasa gaul dan digunakan berbagai media sosial ? Berikut adalah ulasan lengkap mengenai topik tersebut.

Apa Arti Scroll dalam Media Sosial ?

Mengacu pada kamus Bahasa Inggris, scroll memiliki arti menggulung atau menggulir. Istilah ini kerap dipakai di media sosial saat seseorang tengah melihat konten dari akun-akun media sosial.

Aktivitas scroll ini biasanya dilakukan untuk menemukan konten menarik atau ingin mencari tahu informasi tertentu. Kegiatan scroll biasanya dilakukan di explore, beranda, page, reels, maupun menu lain sesuai media sosial yang digunakan.

Arti Scroll di TikTok

Arti scroll di TikTok sendiri memiliki maksud yaitu aktivitas para pengguna TikTok sedang melihat berbagai konten dengan cara menggulirkan layar ke atas maupun ke bawah. Aktivitas ini dinamakan scroll atau scrolling.

Banyak alasan mengapa seseorang kerap melakukan scrolling TikTok. Salah satu alasan terbesarnya adalah ingin mencari hiburan. Namun ada juga yang melakukan kegiatan ini karena ingin stalking atau mencari konten dari akun yang diinginkannya.

Selain itu, terkadang seseorang scrolling juga ingin mencari informasi yang sempat terlewatkan. Jadi kamu scroll satu per satu konten yang ada di akun tertentu sampai kamu menemukan informasi yang kamu cari.

Aktivitas ini tidak jarang menghabiskan waktu yang cukup lama. Namun kamu tidak merasa bahwa banyak waktumu digunakan hanya untuk melakukan scrolling ini.

Arti Scroll di Instagram

Instagram menjadi salah media sosial yang tak kalah populer di Indonesia. Penggunanya juga kerap menghabiskan waktu hanya untuk scroll IG. Mereka menggulirkan layar ke bawah maupun ke atas.

Aktivitas semacam ini tujuannya hampir tak jauh berbeda saat kamu scroll di TikTok. Selain itu, kamu juga terkadang tidak merasa bahwa sudah banyak waktu yang kamu gunakan hanya untuk melakukan aktivitas ini.

Akan tetapi, ada hal menarik yang disediakan Instagram. Media sosial tersebut menghadirkan fitur berupa notifikasi bagi para penggunanya. Fitur tersebut berupa pengatur waktu yang bisa kamu atur sesuai pengguna.

Jadi saat kamu sudah mencapai batas waktu yang sebelumnya sudah kamu tur, maka layar ponselmu nanti akan otomatis menghentikan penggunaan Instagram. Setidaknya fitur ini sudah membantu para pengguna Instagram.

Mereka bisa tahu bahwa scrolling yang dilakukannya sudah menghabiskan waktu terlalu lama. Dengan begitu, kamu bisa segera berhenti dan jangan terus scrolling agar tidak berdampak pada penglihatan.

Arti Scroll di WhatsApp

Berikutnya adalah arti scroll pada WhatsApp. Artinya yaitu menggulirkan layar untuk mengecek percakapan atau chat baik chat pribadi maupun percakapan yang terdapat di WA grup. Biasanya pengguna membalas chat ketika merasa ada chat yang memang perlu dibahas.

Sementara itu, scrolling text WhatsApp merupakan chat yang punya pola tertentu saat digulir ke bawah. Bagi yang ingin membuatnya, sudah ada tool online yang dapat kamu manfaatkan.

Akhir Kata

Sekian pembahasan seputar arti scroll dari berbagai media sosial. Kesimpulannya, kata scroll pada masing-masing media sosial punya arti yang sekilas hampir sama. Hanya saja pada penerapannya cenderung berbeda karena  memang digunakan pada aplikasi yang berbeda.

Meskipun begitu, sekarang kamu sudah paham maksud dari kata tersebut. Jadi, ketika ada seseorang yang menggunakan istilah ini maka kamu sudah paham maksudnya seperti apa. Semoga bermanfaat.

Admin Kompiwin

Aktif menulis di kompiwin.com sejak tahun 2014. Dan sekarang kompiwin sudah memasuki tahun ke-delapan. Semoga memberi manfaat untuk pembaca semua.

Tinggalkan komentar