Aplikasi Pengubah HP Android jadi Webcam

Permasalahan kualitas kamera laptop yang sering jadi permasalahan untuk kita semua, bukan hanya laptop murah yang memiliki kualitas tidak bagus namun, laptop mahal bisa datang

Update

Aplikasi pengubah HP Android Jadi Webcam

Permasalahan kualitas kamera laptop yang sering jadi permasalahan untuk kita semua, bukan hanya laptop murah yang memiliki kualitas tidak bagus namun, laptop mahal bisa datang dengan webcam di bawah kualitas standar, dan beberapa bahkan tidak memilikinya.

[toc]

Mungkin anda bisa menggunakan kamera smartphone yang memiliki kualitas lebih bagus, kamera smartphone milik kamu bisa digunakan sebagai webcam untuk PC / laptop. Kalau kamu tertarik ada beberapa aplikasi pengubah HP Android jadi webcam yang bisa kamu coba gunakan.

Sebenarnya tujuan menggunakan kamera HP Android menjadi kamera webcam ini pun bermacam-macam.

Entah itu digunakan untuk keperluan live streaming game di YouTube, Twitch, Facebook, dan lainnya, atau digunakan sebagai kamera pemantau atau pengganti CCTV, baik di rumah, di kantor dan ruangan tertentu.

Aplikasi pengubah HP Android jadi webcam untuk laptop/PC juga sangat diperlukan kala melakukan aktifitas video conference atau meeting online lewat aplikasi macam Zoom, Google Meet, Mictosoft Team, dan lainnya.

Jika kamu tertarik dengan fungsi tersebut, kamu bisa mencoba beberapa aplikasi pengubah HP Android jadi webcam di bawah ini :

1. DroidCam

Aplikasi Pengubah HP Android jadi Webcam 10

Aplikasi yang pertama bernama DroidCam, aplikasi yang satu ini bisa digunakan di Android serta iOS.

Aplikasi yang satu Ini adalah aplikasi gratis yang dapat kamu gunakan untuk menjadikan kamera di HP menjadi webcam di laptop atau komputer kamu.

DroidCam juga memberikan beberapa fitur menarik seperti di bawah ini :

Fitur yang dimiliki DroidCam :

Ngobrol menggunakan “DroidCam Webcam” di komputer kamu, termasuk suara dan gambar.
Hubungkan melalui WiFi atau USB.
Peredam bising mikrofon.
Gunakan aplikasi (non kamera) lain dengan DroidCam di latar belakang.
Tetap bekerja dengan layar mati untuk menghemat baterai.
Akses MJPEG kamera web IP (akses kamera melalui browser atau dari ponsel / tablet lain / dll).
DroidCam - Webcam for PC
DroidCam - Webcam for PC
Developer: Dev47Apps
Price: Free
Tutorial Penggunaan

Untuk tutorial penggunaan DroidCam, silahkan ikuti langkah-langkahnya di artikel cara membuat kamera HP Android menjadi webcam.


2. Iriun 4K

Aplikasi Pengubah HP Android jadi Webcam 11

Berikutnya ada aplikasi yang bernama Iriun 4K Webcam for PC and Mac for Android. Aplikasi ini juga menjadi salah satu aplikasi terbaik pengubah kamera HP Android menjadi webcam di PC/laptop.

Sayangnya, sambungan yang dapat diterima oleh aplikasi ini hanya mendukung sambungan lewat wireless atau jaringan WiFi nirkabel.

Namun, aplikasi ini sangat mudah digunakan. Tidak banyak fitur yang perlu di dilakukan pengaturan.

Iriun 4K Webcam for PC and Mac
Iriun 4K Webcam for PC and Mac
Developer: Iriun
Price: Free

3. ivCam

Aplikasi Pengubah HP Android jadi Webcam 12

Berikutnya adalah iVCam. Aplikasi ini sangat mudah dijalankan, dan support pada hampir semua versi Android.

Cara hubungkan kamera hp ke laptop atau PC dengan aplikasi iVCam juga sama dengan aplikasi DroidCam. Yaitu dapat dilakukan dengan berbagai sambungan, mulai dari sambungan WiFi, USB dan Bluetooth.

Aplikasi ini akan merekam lewat hp secara real-time dengan low latency dan fast speed. Kamu bisa merekam video dengan berbagai resolusi, mulai dari 4K, 1080p, 720p, 480p, 360p, hingga batas maksimal 720p

Fitur yang dimiliki iVCam :

Video real-time berkualitas tinggi dengan latensi rendah dan kecepatan cepat.
Koneksi otomatis melalui WLAN atau USB dan mudah digunakan.
Hubungkan beberapa perangkat ke satu PC secara bersamaan.
Mendukung ukuran video umum seperti 4K, 1080p, 720p, 480p, 360p, hingga 720p.
Dapat dikonfigurasi untuk frame rate video, encoder video, kualitas video dan kualitas audio.
Mode Landscape dan Potret didukung.
Mendukung kamera depan / belakang, sudut lebar / telefoto, dan pengalihan waktu nyata.
Dukungan untuk mempercantik wajah, flash, fokus manual / otomatis dan flip / cermin video.
Audio didukung, gunakan smartphone Anda sebagai mikrofon nirkabel untuk PC.
Sepenuhnya dapat menggantikan webcam USB atau webcam terintegrasi, kompatibel dengan sebagian besar aplikasi yang menggunakan webcam.
Pratinjau video, ambil gambar dan rekam file video dengan perangkat lunak klien Windows.
iVCam Webcam
iVCam Webcam
Developer: e2eSoft
Price: Free

4. Camy

Aplikasi Pengubah HP Android jadi Webcam 13

Camy adalah sebuah aplikasi yang akan membuat kamera dari ponsel untuk streaming pengawasan video jarak jauh. Kamu dapat mengatur ponsel kamu sebagai kamera atau perangkat penampil.

Atau, Anda dapat memasukkan alamat web ke browser milik kamu (https://web.camy.cam) dan menonton streaming video langsung di PC kamu.

Aplikasi Camy juga dapat menjalankan berbagai fungsi, mulai dari mengubah ponsel dan tablet kamu menjadi sistem pengawasan video streaming langsung.

Kamu dapat terhubung ke telepon lain dari mana saja, jika kamu memiliki akses Internet. Camy memungkinkan untuk memantau rumah atau kantor tanpa perlu membeli peralatan khusus.

Selain itu, Camy juga memiliki detektor gerak akan memastikan keamanan rumah kamu dari penyusup, langsung memberi notifikasi kamu tentang hal itu.

Camy — Live Video CCTV
Camy — Live Video CCTV
Developer: GeoLoc
Price: Free

5. At Home Camera – Home Security

Aplikasi Pengubah HP Android jadi Webcam 14

Aplikasi pengubah HP Android untuk menjadi sebuah webcam selanjutnya adalah At Home Camera – Home security.

Aplikasi yangs satu ini bisa digunakan pada 4 kamera ponsel untuk dijadikan sebagai webcam di laptop atau komputer/PC.

Aplikasi yang satu ini juga cocok untuk digunakan sebagai CCTV di rumah. Menariknya lagi, aplikasi ini juga mendukung perekaman suara, juga bisa mengaktifkan “Night Vision”. Hanya saja, kekurangan dari aplikasi ini tidak bisa berjalan/bekerja di background layar sepenuhnya.

Athome Camera: Remote Monitor
Athome Camera: Remote Monitor
Developer: ichano
Price: Free

6. Alfred Home Security Camera

Aplikasi Pengubah HP Android jadi Webcam 15

Aplikasi yang satu ini bernama Alfred Home Security Camera yang dikembangkan oleh Alfred Labs Inc dan memiliki fitur lain, di antaranya remote access, live video streaming, motion detector, dan night vision.

Meski bisa dinikmati dengan gratis, tetapi jika kamu menginginkan fitur HD Recording maka kamu perlu berlangganan fitur premiumnya, geng.

Bahkan kerennya lagi jika kamu tidak memiliki HP cadangan lainnya, kamu masih bisa mengawasi CCTV HP Android di rumah menggunakan website resminya yakni https://alfred.camera/webapp.


7. EpocCam

Aplikasi Pengubah HP Android jadi Webcam 16

Jika kamu ingin menggunakan handphone menjadi webcam untuk keperluan WFH, mungkin aplikasi yang satu ini cocok untuk kamu.

Aplikasi EpocCam dapat mengubah ponsel Android dan iPhone menjadi webcam untuk kemudian dipasangkan dengan perangkat Macintosh maupun Windows.


8. IP Webcam

Aplikasi Pengubah HP Android jadi Webcam 17

Rekomendasi berikutnya adalah IP Webcam yang menjadi salah satu aplikasi CCTV Home Security terbaik yang dapat merekam beragam aktivitas di sekitar.

Aplikasi yang dikembangkan oleh Pavel Khlebovich ini dapat merekam pegerakan orang hingga suara.

Kamu perlu menggunakan 2 perangkat Android atau juga bisa PC dan tablet untuk menggunakannya. Oleh karena itu, aplikasi ini juga bisa kamu gunakan untuk PC.

Kamu bisa memakainya dengan beragam cara, baik itu melalui VLC Media Player ataupun browser untuk monitor pemantau kameranya.

IP Webcam
IP Webcam
Developer: Pavel Khlebovich
Price: Free

9. WO Webcam

Aplikasi Pengubah HP Android jadi Webcam 18

WO Webcam pilihan lain dari aplikasi yang mampu mengganti webcam selain. WO Webcam menawarkan berbagai fitur yang tak kalah menarik daripada droidcam tersebut.

Namun yang membedakannya adalah kalian dapat menggunakan aplikasi ini pada smartphone dengan spek kecil sekalipun.

Karena memang size yang ditawarkan aplikasi ini cukup kecil dan mampu diusung hampir seluruh Android yang ada.

Baca Juga :

Untuk Anda yang menggunakan ponsel iPhone, tentunya tidak bisa menggunakan rekomendasi aplikasi di atas untuk membuat iPhone menjadi webcam.

Silahkan Anda mengikuti pembahasan tips membuat iPhone menjadi webcam dengan aplikasi Camo.


Cara Setting HP jadi Webcam dengan Aplikasi Iriun 4K

Salah satu aplikasi pengubah HP Android jadi webcam yang paling populer adalad Iriun 4k. Cara menggunakan aplikasi ini juga sangat mudah. Silahkan Anda ikuti langkah-langkah di bawah ini :

Iriun Client untuk Android :

Iriun Server untuk PC / Laptop :

  1. Buka aplikasi Webcam Iriun Client di ponsel Android Anda.
  2. Mulai Iriun Webcam Server di PC Anda.
  3. Hubungkan ponsel Android dengan PC menggunakan jaringan WiFi nirkabel dan kamera siap digunakan.
  4. Konfigurasikan aplikasi Windows untuk menggunakan Iriun Webcam sebagai sumber untuk audio dan video.
  5. Selamat mencoba.

Penutup

Nah, itulah beberapa rekomendasi aplikasi pengubah HP Android jadi webcam. Kamu bisa pilih salah satu dari aplikasi yang ada di atas dan memanfaatkannya sebagai webcam untuk WFH sampai kamera CCTV untuk di rumah. Semoga artikel kali ini bermanfaat dan selamat mencoba.

Inda Putri

Sebuah anomali dunia. Terobsesi dengan film dan buku. Menulis adalah hobi bukan pekerjaan.

Tinggalkan komentar