Cara Menghilangkan Nama Highlight (Sorotan) di Instagram

Pernah tidak kamu melihat nama highlight di suatu akun Instagram, tanpa keterangan alias tulisan kosong. Mengubah nama sorotan terlihat kosong memang menambah kesan estetik akun

Update

Cara Menghilangkan Nama Highlight

Pernah tidak kamu melihat nama highlight di suatu akun Instagram, tanpa keterangan alias tulisan kosong.

Mengubah nama sorotan terlihat kosong memang menambah kesan estetik akun milikmu. Pada tutorial kali ini, Tim Kompiwin ingin memberikan tips untuk mengaplikasikan cara tersebut.

Buat yang mengira menghilangkan nama highlight di Instagram, itu cukup dengan mengetikkan karakter spasi atau enter, tetapi kenyataannya cara tersebut tidak berjalan efektif.

Karena sebagian aplikasi memiliki sistem, jika pengguna mengetikkan karakter spasi atau enter saja, akan dideteksi sebagai pesan tidak mutlak, sehingga program tidak mengizinkan untuk mengirim atau memperbarui ubahannya.

Di bawah sudah kami jelaskan cara menghilangkan nama highlight (sorotan) di sebuah akun Instagram. Silahkan ikuti penjelasan berikut sampai akhir.

Membuat Teks Kosong dengan Copy Blank Teks

Kini rasa penasaranmu sudah terbayarkan, karena untuk menghilangkan nama Highlight (sorotan) yang ada di profil akun Instagram, itu membutuhkan bantuan Blank Text Generator.

Kabar baiknya, kami sudah membuat suatu tools tersebut yang bisa digunakan secara umum dengan sangat mudah.

Cukup kamu ketuk bagian tombol biru bertuliskan Salin Teks Kosong yang sudah kami sediakan dibawah ini.

Setelah tersalin, tinggal kamu tempelkan di tempat kolom ketik pesan, jadi tidak perlu repot blok teks, atau mengcopy isi teks kosong.

  1. Langkah yang pertama, silahkan pergi ke laman Blank Text Generator untuk menyalin teks kosong.
  2. Ketuk tombol biru Salin Teks Kosong yang berwarna biru.8 Salin Teks Kosong - Cara Menghilangkan Nama Highlight
  3. Nanti akan keluar jendela notifikasi pada layar, “Teks Kosong Berhasil Anda Copy“, itu artinya Blank Text sudah siap digunakan.9 Muncul Notifikasi Berhasil - Cara Menghilangkan Nama Highlight
  4. Disini pesan kosong sudah siap digunakan, tinggal kamu buka media sosial, atau aplikasi messenger.
  5. Pilih target yang ingin kamu berikan komentar kosong, dengan cara Paste pesan kosong tersebut di kolom teks.

Cara Menghilangkan Nama Highlight (Sorotan) di Instagram

Tips untuk menghilangkan nama Highlight atau sorotan di tampilan profil akun Instagram masing-masing adalah dengan memasukan teks kosong (empty text), hasil salin dari Blank Text Generator.

Pasti sebelumnya kamu pernah coba, dengan mengetik karakter spasi atau enter di highlight, dengan tujuan akan keluar tulisan kosong.

Justru hal tersebut tidak akan berhasil karena Instagram mengharuskan pengguna untuk memberi nama judul pada Sorotan dan apabila dikosongkan maka akan muncul tulisan “Sorotan” pada highlight yang sudah dibuat.

Adapun langkah-langkah untuk membuat nama highlight atau sorotan menjadi kosong, antara lain sebagai berikut :

  1. Pastikan kamu sudah menekan tombol Salin Pesan Kosong yang kami sediakan diatas.
  2. Selanjutnya buka aplikasi Instagram dan login menggunakan akun masing-masing.
  3. Arahkan ke menu Profil akun milik kamu.1 Ketuk Menu Profil - Cara Menghilangkan Nama Highlight
  4. Buat yang belum pernah bikin highlight sebelumnya, silahkan ketuk tombol Baru berlogo plus di atas postingan Feed kalian.2 Pencet Tombol Baru - Cara Menghilangkan Nama Highlight
  5. Atau yang sudah bikin highlight dan ingin mengganti nama sorotan sebelumnya, bisa ketuk tahan highlight tersebut. Dan pencet Edit Sorotan.3 Ketuk Tahan Sorotan Lama - Cara Menghilangkan Nama Highlight4 Pencet Edit Sorotan - Cara Menghilangkan Nama Highlight
  6. Kalau sudah berada di tampilan Edit Sorotan, ketuk tahan kolom Judul.5 Tahan Bagian Judul - Cara Menghilangkan Nama Highlight
  7. Setelah itu pencet Tempel atau Paste.6 Pilih Tombol Tempel - Cara Menghilangkan Nama Highlight
  8. Terakhir klik Selesai di pojok kanan atas untuk menyimpan ubahan.7 Pencet Tombol Selesai - Cara Menghilangkan Nama Highlight
  9. Selesai.

Akhir Kata

Demikian adalah urutan langkah-langkah untuk menghilangkan nama highlight (sorotan) di Instagram menggunakan teks kosong dari Blank Text Generator.

Intinya tinggal pencet salin pesan kosong dari tool Blank Text Generator milik Tim Kompiwin diatas, lalu Paste di beberapa kolom pesan chat, komentar, hingga sorotan. Semoga bermanfaat. 

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar