Cara Menambahkan Metode Pembayaran di Appstore

Mau beli aplikasi di Appstore tapi metode pembayaran belum ada ? Beginilah cara menambahkan metode pembayaran di Appstore secara lengkap.

Update

Cara Menambahkan Metode Pembayaran di Appsotre

Appstore merupakan tempat layanan unduh aplikasi Apple, baik berbayar maupun gratis.

Cukup banyak juga versi aplikasi yang berbayar, sehingga mengharuskan pengguna menyelesaikan sistem pembayaran, agar bisa menyelesaikan transaksi pengunduhan aplikasi.

Pada penjelasan kali ini, Tim Kompiwin ingin memberikan satu tips tentang cara menambahkan metode pembayaran di Appstore.

Kami sarankan pengguna bisa pakai aplikasi bantuan seperti e-Wallet untuk memudahkan transaksi selama menggunakan Appstore.

Hal yang perlu kamu persiapkan hanya install aplikasi e-Wallet, kemudian login ke akun masing-masing untuk membantu menyelesaikan persoalan pembayaran di dalam Appstore.

Cara Menambahkan Metode Pembayaran di Appstore

Cara menambahkan metode pembayaran di Appstore ini menyesuaikan aplikasi yang terintegrasi di dalam iPhone.

Maksudnya, bila kamu memasang e-wallet seperti GoPay atau DANA, maka yang muncul dalam pilihan metode pembayaran AppStore yaitu kedua aplikasi tersebut.

Jadi sebelum menentukan metode apa yang ingin dipakai, silahkan install terlebih dahulu aplikasi e-wallet di device masing-masing. Kalau sudah, ikuti saja metode berikut.

  1. Masuk ke dalam aplikasi App Store.
  2. Ketuk icon Profil yang ada di pojok kanan atas.
  3. Ketuk lagi icon foto Profilmu disana, maka nanti pengguna akan diarahkan ke tampilan Apple ID.
  4. Silahkan ketuk tombol Pembayaran & Pengiriman yang ada di tombol kolom menu dibawah profil.1 Ketuk Tombol Payment - Cara Menambahkan Metode Pembayaran di Appsotre
  5. Pencet saja tombol Tambahkan Metode Pembayaran/ Add Payment Method.2 Add Payment Method - Cara Menambahkan Metode Pembayaran di Appsotre
  6. Pilih salah satu metode yang tersedia disana. Sesuai dengan aplikasi E-Wallet yang terpasang di perangkat masing-masing. Kita contohkan menggunakan GoPay.3 Pilih Dengan Gopay - Cara Menambahkan Metode Pembayaran di Appsotre
  7. Lalu konfirmasi tombol di bawahnya dengan menekan tulisan Login GoPay.4 Login With Gopay - Cara Menambahkan Metode Pembayaran di Appsotre
  8. Tunggu nanti akan terbuka tampilan GoPay-nya, dan layar bakal muncul notifikasi Link GoPay with Apple Services.
  9. Ketuk saja tombol Continue.5 Ketuk Tombol Continue - Cara Menambahkan Metode Pembayaran di Appsotre
  10. Masukkan PIN GoPay.
  11. Tunggu beberapa saat lagi, sampai tulisan GoPay di tampilan menu pengaturan muncul.6 Metode Pembayaran Berhasil - Cara Menambahkan Metode Pembayaran di Appsotre
  12. Selesai.

Baca Juga :

Apakah bisa mengaktifkan mode Developer di iPhone ? Silahkan ikuti langkah-langkah cara aktifkan mode Developer di HP iPhone dan iPad secara lengkap.


Akhir Kata

Jadi seperti itulah cara menambahkan metode pembayaran di AppStore. Kini proses transaksi pembelian aplikasi jadi jauh lebih mudah, menyesuaikan kapasitas aplikasi yang kamu sudah sesuaikan sendiri. Semoga bermanfaat. 

  • Editor :
  • Razqa Lathif Pradana

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar