Cara Mematikan Download Otomatis WhatsApp

Salah satu aplikasi chatting yang sering digunakan oleh banyak orang adalah WhatsApp. Memiliki daftar pengguna yang massive, merupakan suatu tanggung jawab untuk para developer dalam

Update

Salah satu aplikasi chatting yang sering digunakan oleh banyak orang adalah WhatsApp. Memiliki daftar pengguna yang massive, merupakan suatu tanggung jawab untuk para developer dalam terus melakukan pengembangan dan update memberikan layanan menarik.

Salah satu fitur atau layanan yang ada di dalam WhatsApp adalah, pengguna dapat merasakan fasilitas unduh file secara otomatis seperti dalam bentuk foto, video dan sejenisnya.

Jika pengirim menyampaikan pesan multimedia berupa foto atau video, maka pihak penerima akan mendapatkan media tersebut sudah dalam bentuk file yang diunduh, sehingga tanpa kamu menekan tombol download, file secara otomatis sudah masuk ke dalam penyimpanan HP.

Umumnya settingan download otomatis di dalam WhatsApp ini sudah aktif dari pertama aplikasi diunduh. Artinya hampir semua pengguna sudah dapat merasakan fasilitas tersebut tanpa perlu mengaktifkannya kembali.

Meski sangat menguntungkan, namun beberapa user setelah itu mulai banyak yang mengeluhkan fitur download otomatis di WhatsApp ini. Mostly mereka merasa terganggu karena file yang diunduh secara otomatis tersebut dapat memenuhi ruang penyimpanan memori.

Mungkin hal ini masih bisa diatasi dengan cara menghapus semua file unduhan tersebut, tetapi masalah makin berlanjut karena fitur ini dapat menyedot kuota secara percuma. Apalagi file yang otomatis terdownload termasuk file tak berguna, apa gak sia-sia kuota kamu terbuang begitu saja?

Bagi pengguna yang kurang suka dengan fitur berikut, ada cara mematikan download otomatis WhatsApp yang akan kami berikan tutorialnya dibawah ini. langsung saja simak penjelasannya.

Cara Mematikan Download Otomatis WhatsApp

Tidak ada salahnya juga WhatsApp memasang fitur seperti ini, bahkan keuntungannya bisa kita rasakan kok. Contohnya seperti langsung mengunduh file tanpa menunggu perintah, memasukkan gambar atau video secara otomatis di galeri, dan membuat aksesibilitas WhatsApp makin mudah digunakan.

Namun sayang, konsekuensi dari fitur ini banyak menimbulkan sisi negatifnya. File yang terunduh tersebut akan tersimpan didalam memori internal, jika semua file didiamkan maka akan menumpuk dan bikin memori tersebut penuh.

Selain itu bagi yang menggunakan kuota, siap-siap bakal kehilangan kuota yang banyak jika file berupa video dikirimkan secara bertubi-tubi…kalian pasti tahu dong spam chat yang tidak berfaedah, nah hal inilah yang bikin kuota kita terbuang sia-sia.

Lalu bagaimana cara mematikan download otomatis WhatsApp? Sebenarnya sangat mudah, dan WhatsApp sendiri tidak mengharuskan akses ini digunakan oleh penggunanya.

  1. Buka aplikasi messenger WhatsApp.
  2. Kemudian tekan menu tambahan yang bentuknya seperti titik tiga di bagian kanan atas.Ketuk Opsi Tambahan
  3. Setelah terbuka popup kamu bisa pilih menu Setelan.Selanjutnya Tekan Tombol Setelan
  4. Arahkan ke bagian Penyimpanan dan data.Pilih Menu Penyimpanan Data
  5. Pada pengaturan Unduh Otomatis Media, kamu bisa atur dengan mengaktifkan centang sesuai kebutuhan. Misalnya pada saat menggunakan data seluler kamu bisa hilangkan centang semuanya atau aktifkan beberapa, dibawahnya juga begitu dan silahkan bebas atur sesuai keinginan.Silahkan Atur Bagian Unduh Otomatis Media
  6. Selamat mencoba.
Muncul info versi WhatsApp kadaluarsa ? Silahkan ikuti tutorial cara mengubah tanggal kadaluarsa WhatsApp.

Manfaat Nonaktifkan Fitur Download Otomatis WhatsApp

Keluhan para user tidak akan jauh-jauh dari yang namanya boros kuota dan memori penyimpanan internal penuh. Dengan menonaktifkan fitur berikut, mereka dapat merasakan manfaat yang banyak seperti memori internal jadi longgar, kuota internet tidak boros, dan membuat HP lancar alias anti lemot.

Sebab jika kapasitas internal memori penuh, dampaknya juga sampai membuat sistem di dalam HP tersebut jadi lemot. Kita yang ingin memasang aplikasi dari playstore juga terhambat, dan ujung-ujungnya muncul perintah untuk mengosongkan sebagian ruang guna space aplikasi baru.

Disisi lain aplikasi yang sudah di install di HP rata-rata merupakan aplikasi penting, jadi sangat sayang buat hapus semua itu.

Dan satu lagi, sistem akan gagal melakukan update pembaruan jika kapasitas memori penuh. Siap-siap ketinggalan jaman tuh kalau sistem android di HP kamu gagal terinstall.

Kesimpulannya dengan menonaktifkan fitur download otomatis ini pengguna jadi dapat menghemat kuota dan terhindar dari penggunaan memori internal berlebihan. Setelah itu kita dapat selektif file mana saja yang sifatnya penting untuk diunduh atau tidak.


Akhir Kata

Sekarang kamu sudah terbebas dengan fitur yang terkadang menjengkelkan ini, silahkan ikuti cara mematikan download otomatis WhatsApp di atas dan rasakan manfaatnya. Selamat mencoba.

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar