Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11

Sudah terhubung ke WiFi tapi terdapat tulisan No internet di Windows 11, termasuk kasus persoalan yang banyak dikeluhkan banyak orang. Kita akan bahas mengeni beberapa cara untuk

Update

Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11

Sudah terhubung ke WiFi tapi terdapat tulisan No internet di Windows 11, termasuk kasus persoalan yang banyak dikeluhkan banyak orang.

Kita akan bahas mengeni beberapa cara untuk mengatasi No internet saat terhubung ke WiFi di perangkat komputer atau laptop kamu.

Cara yang akan dilakukan cukup sederhana, kita akan masuk ke pengaturan di Control Panel, untuk membuka Network and Sharing Center.

Disana kita akan atur manual IP perangkat, DSN, berharap cara ini ampuh dalam mengatasi WiFi No internet di Windows 11.

Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11

1 Wifi no Internet - Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11

Koneksi internet sangat dibutuhkan dalam sebuah aktivitas perangkat komputer. Internet juga berguna dalam update sistem, unduh data, upload file, streaming, hingga game online.

Ketika perangkat milikmu muncul indikasi error seperti WiFi No internet di Windows 11. Tenang saja, kasus ini bisa kita atasi dengan mudah.

Error yang sering terjadi menimpa sistem komputer, tidak selamanya disebabkan oleh jaringan, router, maupun hardware dari komputer atau laptop itu sendiri.

Akan tetapi, program konfigurasi yang berkaitan dengan aktivitas network juga dapat mempengaruhinya. Dibawah ini sudah kami sediakan cara mengatasi WiFi no Internet di dalam komputer Windows 11.

Adapun langkah-langkah yang harus kalian lakukan antara lain sebagai berikut:

  1. Buka dan ketuk tombol Start.
  2. Setelah itu ketikkan Control Panel di pencarian.
  3. Saat program Control Panel muncul, pencet sekali untuk membukanya.
  4. Disini kamu bisa ubah View by menjadi Small Icon, tujuannya untuk mempermudah pencarian settings Wifi kali ini.2 Ubah Small Icon - Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11
  5. Lalu cari yang namanya Network an Sharing Center. Klik menu tersebut.3 Network Internet Sharing - Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11
  6. Selanjutnya tekan tulisan menu yang ada di sisi kiri yaitu Change Adapter Settings.4 Change Adapter Settings - Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11
  7. Akan muncul koneksi Wifi-mu disana, klik kanan sambungan Wifi yang bermasalah.5 Pilih Wifi Terhubung - Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11
  8. Pilih menu Properties.6 Ketuk Menu Propetie s- Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11
  9. Klik sekali saja bagian Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4) sampai terseleksi warna biru.7 Internet Protocol dan Properties - Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11
  10. Dan baru kemudian pencet tombol Properties.
  11. Centang Use the following IP address.8 Use The Following - Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11
  12. Masukkan kotak IP Address dengan angka 192.168.1.(1-255). Maksud dari (1-255) adalah angka bebas dari 1 sampai 255 yang bisa kamu ketikkan, asal jangan pakai angka yang sama dengan perangkat lain di satu jaringan wifi.9 Masukkan IP Address - Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11
  13. Untuk bagian Subnet mask, nanti akan otomatis terisi.
  14. Kemudian kolom Default Gateway silahkan isi 192.168.1.1.10 Default Gateway - Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11
  15. Isi Preferred DNS Server dengan 8.8.8.8.11 Masukkan DNS - Cara Mengatasi WiFi No Internet di Windows 11
  16. Isi Alternate DNS Server dengan 8.8.4.4.
  17. Terakhir klik OK.

Akhir Kata

Secara otomatis koneksi WiFi akan terhubung kembali. Ikuti saja cara mengatasi WiFi No internet di Windows 11 kali ini, sebarkan artikel berikut ke orang lain agar teman-teman kalian mengetahui bagaimana penyelesaian terkait koneksi WiFi No internet di Windows 11 mereka. Semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar