Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error

RDR2 out of virtual memory error, sering dikeluhkan bagi sebagai gamer diluar sana. Red Dead Redemption 2 merupakan game yang cukup terkenal, permainan Open World di

Update

Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error

RDR2 out of virtual memory error, sering dikeluhkan bagi sebagai gamer diluar sana. Red Dead Redemption 2 merupakan game yang cukup terkenal, permainan Open World di PC yang mempunyai alur cerita dan grafis yang sangat keren.

Meskipun termasuk ke dalam game populer, akan tetapi Red Dead Redemption 2 masih sering mengalami bug, dan kasus-kasus yang menghambat jalannya game. Contohnya seperti RDR2 out of virtual memory error.

Jika kamu termasuk salah satu player yang mengalami isu serupa, dibawah ini Tim Kompiwin sudah menyediakan solusi cara mengatasi saat game RDR2 out of virtual memory error.

Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error

Cara mengatasi error di dalam game RDR2 kali ini sangat mudah. Kita hanya membutuhkan peran Virtual Memory dari Windows, tidak perlu juga kamu install ulang cukup ikuti saja langkah-langkah dibawah ini.

  1. Pertama ketuk tombol Start.
  2. Ketikkan di kolom pencarian Advanced System Settings. Setelah muncul klik program untuk membuka.1 Advance System - Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error
  3. Masuk ke menu tab Advanced.2 Buka Advanced - Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error
  4. Di bagian kotak Performance, silahkan kamu klik tombol Settings.3 Ketuk Tombol Settings - Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error
  5. Saat jendela Performance Options sudah terbuka, klik lagi menu tab Advanced.
  6. Ketuk tombol Change di bagian kotak Virtual Memory.4 Advance and Settings - Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error
  7. Matikan tulisan Automatically manage paging file size for all driver.5 Automatically Manage - Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error
  8. Kemudian centang bagian Custom Size.6 Custom Size - Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error
  9. Setelah itu masukkan ukuran Initial Size (MB) dengan cara rumus, ukuran RAM x 1000 kemudian hasilnya dikali 1.5. Contoh RAM PC berukuran 8GB, maka 8 x 1000 = 8000. Lalu 8000 x 1.5 = 12000. Masukkan angka Initial Size (MB) 12000.7 Masukkan Initial Size - Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error
  10. Masukkan Maximum Size (MB), dengan rumus ukuran RAM x 1000. Kemudian dikali 3. Contoh ukuran RAM PC 8GB, maka 8 x 1000 = 8000. Setelah itu 8000 x 3 = 24000. Maka masukkan Maximum Size (MB) dengan angka 24000.8 Masukkan Maximum Size - Cara Mengatasi RDR2 Out of Virtual Memory Error
  11. Terakhir kamu tinggal ketuk tombol Set.
  12. Dan ikut konfirmasi tombol OK.
  13. Selesai lalu restart.

Akhir Kata

Penjelasan cara mengatasi kasu RDR2 out of virtual memory error sudah terselesaikan lewat langkah-langkah diatas.

Solusinya cukup gampang, tinggal kamu atur bagian virtual memori, dan masukkan rekomendasi angka seperti kami sampai dalam rumus diatas. Semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar