8 Fungsi Tombol Home iPhone Yang Belum Banyak Diketahui

Setiap orang tentu mendambakan punya HP yang canggih, karena HP yang canggih dinilai dapat mencakup segala kebutuhan manusia termasuk dari segi fitur, kamera, spesifikasi yang

Update

Fungsi Tombol Home iPhone

Setiap orang tentu mendambakan punya HP yang canggih, karena HP yang canggih dinilai dapat mencakup segala kebutuhan manusia termasuk dari segi fitur, kamera, spesifikasi yang mumpuni serta memiliki aksesibilitas yang baik.

iPhone merupakan salah satu HP yang diinginkan oleh banyak orang. Kenapa banyak orang yang menginginkan HP dari brand Apple ini? Selain dari spesifikasi iPhone itu dinilai lebih advance dari Android, selain itu kelebihan lainnya yaitu dari segi hardware pun cukup canggih, contohnya adakah hasil tangkapan kamera lebih jernih, layar LEDnya sangat tajam, dan prosesor yang dinilai jarang lag.

Ada juga orang yang suka karena desainnya, iPhone dari dulu memang memiliki desain atau bentuk yang khas, mungkin saja mereka menggunakan signature atau paten desain seperti ini supaya orang lebih gampang mengingat dan berbeda dari yang lain.

Jujur, memang desain Iphone jauh lebih elegan, tidak aneh-aneh, bahkan fascia bagian depan ponsel ini cuma ada satu buah tombol saja yakni tombol Home Button.

Sesuai dengan tema pembahasan kita kali ini, menyinggung soal tombol Home Button iPhone, ternyata jika kita gali lebih banyak potensi yang bisa dilakukan oleh tombol Home di iPhone itu sangat beragam.

Jika orang awam tahu bahwa tombol Home hanya bisa untuk tombol back saja, ternyata masih banyak fungsi yang belum banyak diketahui dari tombol Home iPhone.

Fungsi Tombol Home iPhone Yang Belum Banyak Diketahui

Ternyata kurang lebih ada 8 fungsi tombol Home iPhone yang belum banyak diketahui oleh orang-orang, apa saja? silahkan simak penjelasan dibawah ini.

1. Aplikasi Multitasking

Tombol Home Memunculkan Aplikasi Multitasking

Jika kamu menekan tombol Home 2 kali secara cepat, maka sistem akan menampilkan program aplikasi yang berjalan atau multitasking secara otomatis. Dengan itu pengguna bisa pindah atau lompat dari aplikasi satu ke aplikasi yang lainnya.

2. Mengaktifkan Siri

Mengaktifkan Siri Melalui Tombol Home

Sama seperti OS Android, tombol Home bisa digunakan untuk mengaktifkan fitur perintah suara. Nah untuk iPhone, mereka memiliki software tersendiri yang bisa melayani pengguna menggunakan perintah suara, robot tersebut bernama Siri. Untuk mengaktifkannya tinggal tekan tombol Home, setelah muncul keyboard lalu gunakan Siri sebagai robot perintah suara.

3. Mengakses Fitur iPhone

iPhone telah menyediakan shortcut untuk penggunanya mengakses segala fitur didalamnya. Sehingga mereka tidak perlu repot mencari-mencari lagi, cukup menekan tombol Home sebanyak 3 kali maka fitur-fitur seperti voice over, invert colors. colors filter, reduce white point zoom, dan masih banyak lagi, akan muncul.

4. Memunculkan Aplikasi Music

Tombol Dapat Memunculkan Aplikasi Musik

Fungsi yang satu ini masih jarang orang yang tahu, ketika pengguna sedang memutar music dalam kondisi lockscreen, kemudian mereka menekan tombol Home, sistem akan memunculkan jendela aplikasi music yang bisa kamu kontrol untuk memindah lagu, mengatur volume dan masih banyak lainnya.

5. Memunculkan Notifikasi

Bantuan Tombol Home Untuk Melihat Notifikasi

Fungsi ini sangat berguna sekali bahkan dalam kondisi hp dalam posisi lock screen. Pada saat layar terkunci, pengguna bisa menekan tombol Home dan usap layar dari kiri ke kanan dan setelah itu layar akan aktif dengan tampilan notifikasi.

6. Mengaktifkan Kamera

Berikutnya tombol Home pada iPhone bisa digunakan untuk mengaktifkan kamera sekalipun kondisi hp ada di mode lockscreen. Caranya tekan tombol Home lalu usap layar dari kanan ke kiri, setelah itu akan muncul kamera.

7. Memunculkan Kontak

Ternyata tombol Home juga bisa berfungsi untuk memunculkan menu kontak, tetapi dengan syarat fungsi ini bisa ditemukan di pengguna iPhone iOS 8. Caranya yaitu, pengguna cukup mengetuk tombol Home 2 kali secara bergantian kemudian layar akan menampilkan informasi log kontak serta mengirimi pesan ke pengguna.

8. Control Center

Tombol Home Berfungsi Sebagai Control Center

iPhone sendiri sudah menyediakan fitur bernama Control Center, disini pengguna bisa mengatur dan memantau tools seperti Wi-Fi, mode pesawat, bluetooth, kontrol musik, kamera dan masih banyak lainnya.

Daripada pengguna bingung mencari satu persatu, cukup gunakan fungsi tombol Home dengan cara sekali klik maka nanti akan muncul jendela control center secara otomatis.


Akhir Kata

Kurang lebih berikut adalah ulasan kita tentang 8 fungsi tombol iPhone yang belum banyak diketahui. Bagaimana, apakah diantara 8 fungsi tersebut sudah ada atau belum ada yang kamu ketahui? Silahkan ambil sisi positifnya dan semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar