10 Cara Mengubah Tampilan Start Screen di Windows 8.1

Windows 8.1 adalah sistem operasi modern yang memiliki fitur dan tampilan yang menakjubkan. Walaupun sebelumnya, Microsoft pernah merilis Windows 8 yang nampaknya dianggap gagal, seperti

Update

Cara Mengubah Tampilan Start Screen di Windows 8.1

Windows 8.1 adalah sistem operasi modern yang memiliki fitur dan tampilan yang menakjubkan. Walaupun sebelumnya, Microsoft pernah merilis Windows 8 yang nampaknya dianggap gagal, seperti Windows Vista. Jika Anda pengguna Windows 8.1, Anda mungkin bingung bagaimana cara mengubah tampilan Windows 8.1 untuk pertama kali.

Sebelumnya, perbarui dulu Windows melalui Windows Update sampai pembaruan terbaru diinstal. Sehingga tampilan dan fitur Windows 8.1 lebih mudah digunakan dan lebih mudah disesuaikan. Berikut cara mengubah tampilan layar Start di Windows 8.1.

*Jika Anda merasa bahwa tutorial ini agak berbeda dengan Windows 8.1 Anda, maka perbaruilah sampai pembaruan terbaru diinstal. Lakukan itu melalui Windows Update.

Cara Mengubah Tampilan Start Screen di Windows 8.1

1. Mengaktifkan atau menonaktifkan live tile

Tile adalah kotak yang menampilkan ikon dan hal lainnya yang menggambarkan suatu aplikasi di layar Start. Sedangkan live tile adalah aktif atau tidaknya suatu tile menampilkan berita/informasi mengenai konten dalam aplikasi yang berkaitan.

Dengan mengubah live tile, Anda dapat mengatur bagaimana tile menampilkan berita atau pemberitahuan tersebut. Misalkan Anda menonaktifkan live tile dari tile aplikasi Windows Store, maka Anda tidak akan melihat aplikasi baru yang terdapat dalam Windows Store. Silahkan baca tutorial selengkapnya di cara mengaktifkan/menonaktifkan live tile Windows 8.1.
mengubah tile

2. Menghilangkan dan MenambahkanTile

Tile dapat dihilangkan, dan juga menambahkannya ke layar Start. Anda dapat menghilangkannya atau menambahkannya dengan memilih aplikasi yang ingin tile-nya dimasukkan ke layar Start. Ikuti tutorial lengkapnya di cara menghilangkan dan menambahkan tile Windows 8.1.

3. Mengubah Ukuran Tile

Ini adalah hal yang penting untuk mengubah tampilan Start screen. Anda dapat mengubahnya menjadi berbentuk: persegi kecil, persegi sedang, persegi panjang, hingga persegi besar. Jika ukuran tile semakin besar, maka live tile pun akan semakin besar. Tutorial selengkapnya di cara mengubah ukuran tile Windows 8.1

4. Memindahkan Tile

Ini adalah tutorial yang paling mudah dan sederhana. Windows 8.1 sudah tentu dapat melakukan hal ini. Anda dapat mengetahui caranya. Klik-tahan saja pada salah satu tile, geser mouse, dan lepas pada letak yang ditentukan.
memindahkan tile

5. Mengubah Warna

Mengubah warna Start screen adalah hal yang mudah. Untuk mengetahui caranya, silahkan ikuti cara mengubah warna start screen windows 8.1.
mengubah warna

6. Mengubah Tema

Berbeda dengan warna, mengubah tema dapat mengubah warna dan gambar latar belakang. Hal ini sangat mudah untuk dilakukan. Untuk mengetahui caranya, silahkan ikuti tutorial cara mengubah tema windows 8.1.

7. Membuat dan Menamai Grup

Anda dapat mengatur tile apa saja yang hendak dikelompokkan. Dan kelompok yang Anda buat dapat diubah namanya, misalnya: “Aplikasi Terbaik“, “Berguna“, atau yang lain sebagainya. Tutorial lengkapnya di cara membuat grup Windows 8.1.
menamai grup start screen

8. Boot Langsung ke Desktop dan Melewatkan Start Screen ketika Komputer Menyala

Jika Anda mengaktifkan fitur ini, maka Anda dapat menggunakan Windows 8.1 lebih cepat dan mudah. Anda tidak akan melihat Start screen ketika komputer menyala. Akan tetapi, fitur ini sudah aktif secara otomatis jika Anda sudah menginstal Windows 8.1 Update 1. Tapi jika belum, silahkan ikuti tutorial boot langsung desktop windows 8.1.

9. Reset Tampilan Start screen

Jika Anda merasa bosan dengan tampilan Start screen, namun malas mengatur ulang, maka Anda dapat mengatur ulang tampilan Start screen. Tapi yang diatur ulang hanya tile-nya saja. Ikuti step by stepnya di cara reset tampilan start screen Windows 8.1.

10. Menampilkan Gambar Latar Belakang Desktop di Start Screen

Jika Anda mengaktifkan fitur ini, maka Start screen akan terlihat lebih menarik. Ikuti tutorial lengkap hanya di cara menampilkan background start screen Windows 8.1.
gambar background desktop di start screen

 

Video Tutorial

Ini adalah tutorial Windows 8.1 yang sederhana dan singkat. Jika punya pertanyaan, tanyakan saja melalui kotak komentar. Itulah 10 cara mengubah tampilan start screen di Windows 8.1. Jangan lupa untuk mengikuti tutorial terbaru dari Kompiwin.

Admin Kompiwin

Aktif menulis di kompiwin.com sejak tahun 2014. Dan sekarang kompiwin sudah memasuki tahun ke-delapan. Semoga memberi manfaat untuk pembaca semua.

11 pemikiran pada “10 Cara Mengubah Tampilan Start Screen di Windows 8.1”

Tinggalkan komentar