Download Template Spanduk / Banner MPLS (CDR & PSD)

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah sebentar lagi dilaksanakan. Kami bagikan link download template MPLS dengan format CDR dan PSD dengan desain yang sangat keren dan menarik.

Update

Download Template Spanduk Banner MPLS (CDR & PSD)

Tahun ajaran baru 2023/2024 siswa SD, SMP, dan SMA sudah dimulai. Sebagai peserta didik yang membutuhkan bekal pengenalan sekolah dan lingkungan, perlu pendampingan oleh guru melalui program bernama MPLS.

Pengenalan dimaksudkan agar calon siswa dapat lebih cepat beradaptasi dengan sekitar, menyesuaikan diri dengan pola belajar sekolah, meningkatkan aspek kemampuan internal, memupuk toleransi, mandiri, disiplin, dan sebagainya.

Dibawah ini sudah kami rangkumkan mengenai pengertian MPLS, ada saja kegiatan MPLS, tema MPLS, dan juga link download template spanduk / banner MPLS (CDR & PSD).

Apa itu MPLS ?

1 Contoh Desain MPLS - Download Template Spanduk Banner MPLS (CDR & PSD)

Apa pengertian dari MPLS? Rupanya masih banyak orang yang bertanya-tanya tentang singkatan dari istilah satu ini.

Jadi MPLS adalah singkatan dari Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah. Hampir sama seperti MOS, atau orientasi siswa, yaitu kegiatan untuk menyambut para peserta didik baru, melalui serangkaian program yang sudah direncanakan setiap masing-masing sekolah.

Ada banyak cara bagaimana setiap sekolah melaksanakan kegiatan MPLS seperti ini, seperti pengenalan aktivitas meliputi cara belajar di sekolah, lingkungan, hingga menunjukkan apa saja sarana dan prasarana sekolah tersebut.

Kemudian menanamkan konsep diri calon siswa baru, serta pembinaan awal kultur sekolah.

MPLS faktanya sudah mulai dilaksanakan mengingat kini masa tahun ajaran baru sudah mulai dilakukan. Dan program juga berlaku di semua tingkatan dari mulai Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan Sekolah Menengah Atas (SMA).

Tujuan hadirnya program MPLS yaitu untuk menunjukkan potensi setiap peserta didik baru melalui profil identitas mereka, kemudian potensi bakal maupun minat, dan perilaku.

Menumbuhkan semangat sebagai pembuka tahun ajaran baru, memupuk sikap positif, jujur, mandiri, menghormati, disiplin, hidup bersih, dan sehat.

Tenang saja, kini masa orientasi sekolah telah berubah drastis dan jauh dari kata perpeloncoan. Sekolah dilarang melakukan kegiatan seperti membebankan tugas berupa penggunaan atribut yang tidak relevan, tidak ada pemungutan biaya, MPLS dilakukan pada jam sekolah.

Tema MPLS 2023/2024

Ada banyak jenis kegiatan MPLS yang bisa diadopsi setiap sekolah. Asalkan semua aktivitas dalam konteks positif dan tidak ada lagi unsur seperti perpeloncoan.

Pengambilan tema dapat ditentukan mengikuti kurikulum yang sedang digunakan, merancang berdasarkan konsep sekolah, menyesuaikan dengan visi misi sekolah, mengembangkan dari jurusan pilihan calon siswa, ataupun kombinasi tema lain selama itu berguna memupuk kualitas moral, pikiran, norma, agama, dan sebagainya.

Berikut tema MPLS 2023/2024 yang bisa digunakan sebagai referensi, sebelum kamu download template spanduk / banner untuk acara MPLS berikut ini.

  1. Bangga dan Bergembira Bersekolah untuk Perwujudan Profil Pelajar Pancasila. (Tema utama MPSL 2023/2024)
  2. Literasi Digital Guna Mempertajam Pengetahuan dan Keterampilan Siswa Dalam Penggunaan Teknologi.
  3. Menggali Keanekaragaman Sebagai Bentuk Penting Seorang Siswa Dalam Menghargai atau Menghormati perbedaan Budaya, Agama, dan Latar Belakang setiap Manusia.
  4. Mendorong Kegiatan Komunitas Bentuk Tindakan Kepada Siswa untuk Lebih Aktif Dalam Kegiatan Sosial, Relawan, dan Lingkungan Sekolah Mereka.
  5. Pembangunan Mental Sebagai Pemimpin, Melatih Kemampuan Berdiskusi Skala Besar, dan Tantangan Kolaboratif.
  6. Penyelesaian Konflik, Melatih Kebijaksanaan Siswa dengan Cara yang Konstruktif dan Membangun Hubungan Baik Antar Sesama.
  7. Inovasi dan Sains, Mendorong Para Siswa Untuk Lebih Kritis dalam Bereksperimen, Melakukan Demonstrasi, agar Siap Menghadapi Pembelajaran Berbasis Proyek.
  8. MPLS Sekolah (Nama sekolah), Bersama Kita Saling Menguatkan Persaudaraan, Menyatukan Visi dan Melaksanakan Misi untuk Generasi Muda yang Maju.
  9. Memupuk peserta didik yang Mandiri, Disiplin dan Bertanggung Jawab
  10. Dengan MPLS, Gali Potensi Diri untuk Menjadi Pelajar yang Berkualitas dan Berdedikasi Tinggi kepada Bangsa dan Negara.
  11. Aktualisasi Peran Sekolah untuk Mewujudkan Sekolah yang Nyaman dan Menyenangkan bagi Siswa.
  12. Memupuk Semangat Solidaritas dan Toleransi, Menjalin Keakraban, dan Intelektual Siswa Baru.
  13. Aktif, Berbudi Luhur, dan Tidak Segan Menolong Sesama
  14. Mengenal Potensi Diri Demi Masa Depan yang Cerah
  15. Tingkatkan Persaudaraan, Junjung Tinggi Kejujuran, dan Perluas Pengetahuan
  16. Teruskan Semangat Pancasila, Demi Perkembangan Hidup Kreatif dan Berdaya Guna
2 Editing File Banner - Download Template Spanduk Banner MPLS (CDR & PSD)

Sebagai pendukung kegiatan acara MPLS, perlu atribut pelaksanaan yang meriah untuk menciptakan euforia antusias siswa baru, dengan menghias sekolah.

Dibawah ini kami sudah memberikan link download template Spanduk / Banner MPLS dalam bentuk format CDR dan PSD, tinggal nanti kamu sesuaikan dengan nama sekolah, keterangan pada banner, atau informasi lain.

1. Spanduk MPLS [CDR]

GambarNamaLink Download
Download Template Spanduk / Banner MPLS (CDR & PSD) 7Spanduk MPLS – 1Download
Download Template Spanduk / Banner MPLS (CDR & PSD) 8Spanduk MPLS – 2Download
Download Template Spanduk / Banner MPLS (CDR & PSD) 9Spanduk MPLS – 3Download

2. Spanduk MPLS [PSD]

GambarNamaLink Download
Download Template Spanduk / Banner MPLS (CDR & PSD) 7Spanduk MPLS – 1Download
Download Template Spanduk / Banner MPLS (CDR & PSD) 8Spanduk MPLS – 2Download
Download Template Spanduk / Banner MPLS (CDR & PSD) 9Spanduk MPLS – 3Download

Baca Juga :

Butuh template desain Twibbon untuk kegiatan PPDB ? Berikut kami bagikan template desain twibbon PPDB terkeren.


Akhir Kata

Sekian pembahasan tentang MPLS, dan juga link download template spanduk / banner MPLS (CDR & PSD). Silahkan gunakan template diatas dan ubah sebagian informasi sesuai dengan ketentuan tema sekolah kalian masing-masing. Semoga bermanfaat.

  • Editor :
  • Inda Putri

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar