Cara Mengatasi Flashdisk Minta Format

Cara mengatasi flashdisk minta format dapat terjadi bukan tanpa alasan, biasanya kasus seperti ini sering ditemui pengguna diluar sana ketika mendapati kondisi driver penyimpanan eksternal

Update

Cara mengatasi flashdisk minta format dapat terjadi bukan tanpa alasan, biasanya kasus seperti ini sering ditemui pengguna diluar sana ketika mendapati kondisi driver penyimpanan eksternal tersebut bermasalah.

Flashdisk merupakan barang yang memiliki banyak kegunaannya. Meski dimensi ukurannya kecil, tetapi sisi fungsionalitas flashdisk ini dapat membantu proses penyimpanan atau transfer file jadi lebih mudah.

Selain digunakan sebagai alat transfer file, flashdisk juga sering digunakan oleh sebagian orang untuk melakukan backup file. Dengan ini mereka bisa memiliki cadangan seperti database atau file-file yang bersifat penting.

Tapi karena bentuknya yang compact tersebut, kadang banyak kasus pengguna yang sering lalai, entah itu hilang, jatuh, kelindes, yang menyebabkan data di dalam penyimpanan ini rusak. Kalau kondisinya seperti ini, siapa yang repot?

Pemilik akan tahu jika kondisi flashdisk rusak setelah mereka coba colokkan ke laptop atau PC. Tanpa mereka sadari, tiba-tiba flashdisk sudah minta format dan ketika saat dicek semua file didalamnya ada yang crash atau bahkan hilang. Apa sebenarnya yang membuat flashdisk ini minta diformat?

Faktor Flashdisk Minta Diformat

Barangkali ada yang bertanya, apa penyebab flashdisk secara tiba-tiba minta diformat? Padahal penggunaan sebelumnya masih berjalan normal dan lancar-lancar saja.

Jadi faktor yang paling sering dialami oleh beberapa pemilik yaitu yang pertama adalah, kerusakan pada hardware.

Masalah hardware ini sering kali dipicu oleh flashdisk yang sering terjatuh, pernah terkena air, gak sengaja kelindes, dan bisa juga karena pemakaian jangka lama pun dapat mempengaruhi kemunculan problem ini.

Kemudian pengaruh kuat lainnya yaitu bisa karena virus atau malware. Flashdisk memang sangat rawan terinfeksi oleh virus, sebab driver ini bisa dibilang sebagai alat atau sarana transfer file yang sering keluar masuk beberapa device komputer.

Virus ini bisa masuk dari sistem komputer itu sendiri, selain itu juga bisa karena file yang ada di dalam flashdisk tersebut juga sudah terinfeksi kode-kode berbahaya.

Terakhir bisa karena proses pemindaian file terganggu, contohnya ketika kamu sedang mentransfer data dari komputer ke dalam flashdisk, ataupun sebaliknya.

Suatu ketika PC atau laptop mati mendadak, otomatis transfer file tersebut jadi terputus, alhasil dapat merubah file systemnya menjadi RAW. Selain PC mati, bisa juga flashdisk dicabut secara paksa ketika sedang memindahkan file.

Kondisi Flashdisk Minta Di Format

Sehubungan dengan faktor diatas, driver akan menunjukkan tanda-tanda tidak optimal lagi. Kamu bisa mengetahui ciri-cirinya ketika flashdisk dicolokkan ke PC dan akan muncul gejala seperti berikut :

  1. File Sistem Tidak DikenaliFormat File System

Umumnya sistem pada OS Windows akan membaca tiga jenis format yang bisa disebut, NTFS, FAT31 dan exFAT. Jika salah satunya tidak tersedia, maka flashdisk sudah bisa dipastikan minta untuk diformat.  Pemicu dari kesalahan ini bisa karena flashdisk pernah terhubung dengan OS seperti Linux. Karena OS jenis ini dapat mengubah format menjadi ext2 atau ext3 yang secara otomatis tidak akan bisa terdeteksi di sistem operasi Windows.

  1. Proses Transfer File TergangguContol File Korup

Ketika kamu ingin mentransfer file ke sebuah flashdisk yang kondisinya sudah tidak optima lagi, hal ini akan memunculkan hilangnya data atau yang sering orang sebut dengan file korup. Jadi jangan kaget kalau ternyata hasil file tersebut akan terkompres dalam ukuran yang kecil dan formatnya akan berubah menjadi RAW.

  1. Terkena Virus

Jika flashdisk dihubungkan dengan laptop akan memunculkan tanda seperti muncul iklan, device seketika tidak dapat terhubung dengan koneksi wifi, dan sebagainya, wajib waspadai kalau gejala ini merupakan tanda-tanda flashdisk minta format.

Cara Mengatasi Flashdisk Minta Format

Sekarang saatnya mengatasi masalah flashdisk minta diformat, karena jika hal ini dibiarkan tidak hanya flashdisknya saja yang rusak tetapi dapat memberikan dampak negatif bagi device yang terhubung dengan flashdisk tersebut.

1. Format Flashdisk

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan dalam cara mengatasi flashdisk minta diformat yaitu menghapus semua data di dalam flashdisk tersebut. Silahkan kamu perhatikan cara format flashdisk yang betul pada tutorial di bawah ini :

  1. Klik kanan drive flashdisk kemudian klik tombol Format.
  2. Ubah File system menjadi FAT32 dan centang bagian Quick Format.Ubah File System FAT32 dan Centang Quick Format
  3. Jika sudah tekan tombol Start untuk memulai format.
  4. Tunggu sampai selesai.

2. Format Lewat CMD

Jika cara diatas masih belum berhasil, ada langkah lain yang bisa kamu lakukan yakni lewat perintah CMD.

  1. Tekan tombol Start dan cari program CMD. Jalankan menggunakan Run as administrator.
  2. Setelah terbuka ketik format CHDSK (lokasi drive flashdisk)/R. contohnya CHDSK F:/R  dan kemudian tekan Enter.Masukkan Perintah Ke Dalam CMD
  3. Tunggu sampai selesai.

3. Melakukan Scan Driver

Terakhir melakukan scan pada menu Properties.

  1. Klik kanan driver flashdisk.
  2. Kemudian tekan Properties.Klik Kanan Flashdisk Lalu Tekan Properties
  3. Masuk ke tab Tools, kemudian tekan bagian Check pada menu Error Cheking.Masuk Menu Tools dan Klik Check
  4. Klik Scan dan tunggu prosesnya sampai selesai.

Akhir Kata

Cara mengatasi flashdisk minta format sudah dapat kamu lakukan dengan beberapa metode diatas. Silahkan terapkan pada driver flashdisk kamu yang bermasalah dan pilih salah satu metode yang ingin digunakan. Semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar