Penyebab Laptop Tidak Menyala

Kesal rasanya disaat kita lagi butuh waktu yang singkat dan dikejar deadline tugas di hari itu juga. Tetapi alat yang digunakan untuk membantu menyelesaikan masalah

Update

Kesal rasanya disaat kita lagi butuh waktu yang singkat dan dikejar deadline tugas di hari itu juga.

Tetapi alat yang digunakan untuk membantu menyelesaikan masalah seketika tidak support dan menunjukkan gejala kerusakan.

Poin keterangan di awal tersebut lebih mengarah ke pembahasan penyebab laptop tidak menyala.

Bayangin aja kita sudah buru-buru ngejar deadline, tetapi laptop yang kita pakai malah gak mau hidup, padahal sebelumnya masih normal-normal saja…kira-kira apa yang terjadi dengan device kita?

Laptop merupakan alat berkemampuan canggih yang memiliki komponen perangkat sangat kompleks. Piranti yang terangkai dalam internal device terdiri dari ratusan part dan ribuan cells.

Dari banyaknya komponen tersebut kadang suka memicu munculnya gejala kerusakan entah itu dari kesalahan komponen hardware atau dari kerusakan sistem yang error.

Penyebab laptop tidak menyala juga salah satunya disebabkan dari dua kemungkinan tersebut.

Untuk lebih detailnya kita tuliskan poin-poinnya dibawah ini.

Penyebab Laptop Tidak Menyala

Bisanya laptop yang mengalami masalah seperti tidak mau menyala, sudah bisa dipastikan jika kondisi device tersebut sedang tidak optimal.

Bisa saja seperti umur laptop yang sudah usang, kemudian laptop yang jarang melakukan perawatan, dan membiarkan komponen rusak tetap berjalan.

1. Baterai Laptop RusakBaterai Laptop Bermasalah

Sebagai alat yang praktis digunakan dimana saja, laptop memerlukan peran daya portabel seperti baterai untuk supply energi selama perangkat menyala.

Baterai dalam laptop sendiri memiliki masa. Bahkan tidak hanya laptop saja, segala device yang menggunakan baterai pasti memiliki umur akibat penurunan kualitas.

Poin pertama ini juga bisa jadi penyebab laptop tidak menyala, kamu harus perhatikan betul kesehatan baterai selama penggunaan. Ciri-ciri baterai sudah tidak sehat adalah suka habis dalam waktu yang singkat.

Biasanya dikarenakan pengguna selalu memacu baterai terlalu over, kemudian membiarkan baterai kondisi 0% dalam waktu lama, membiarkan charger terhubung meski daya sudah terisi penuh.

[powerkit_separator style=”dashed” height=”3″]

2. Kabel Power PutusKabel Power Laptop Rusak

Tidak sedikit yang mengalami laptop tidak menyala karena kabel fleksibel power putus.

Bentuk kabelnya tipis dan lebar, posisinya tersembunyi di balik casing laptop, putusnya kabel ini sering kali disebabkan oleh ketidak hati-hatian ketika membongkar jeroan laptop.

Jika tidak putus, bisa saja kabel terlepas dari koneksi penghubung, mungkin karena laptop pernah terjatuh atau terbentur benda keras.

Atau bahkan bisa dari tombol power longgar dan rusak, sehingga kegunaannya sudah tidak bisa dipakai untuk menghidupkan laptopnya.

[powerkit_separator style=”dashed” height=”3″]

3. Masalah Pada Charger LaptopCharger Laptop Bermasalah

Penggunaan charger laptop harus sesuai dengan seri dan tipenya, karena berbeda adaptor charger maka berbeda pula output daya yang disalurkan.

Tegangan yang tidak sesuai itulah yang suka bikin kondisi baterai cepat rusak, kapasitas yang tidak sesuai bisa mengurangi fungsi peran cells dalam waktu singkat.

Kemudian perhatikan kabel chargernya, jika ada yang putus maka daya yang terisi tidak bisa sampai penuh.

Poin permasalahan ini akan dirasakan bagi pengguna laptop yang tidak menggunakan baterai, karena daya utama hanya dari kabel charger, kalau kabel tersebut putus atau bermasalah, maka laptop tidak akan bisa menyala.

[powerkit_separator style=”dashed” height=”3″]

4. Masalah Pada RAMRAM Laptop Bermasalah

Seperti yang banyak orang ketahui, RAM memiliki fungsi sebagai tempat penyimpanan sementara ketika sebuah program sedang dijalankan.

Jika disaat tombol power sudah kamu tekan dan indikator baterai, kipas, prosesor menyala, tetapi cuma layar laptopnya saja yang tidak mau hidup, wajib kamu curigai.

Bisa saja hal tersebut diakibatkan oleh RAM yang gagal berfungsi, karena kinerja proses pengolahan data yang akan ditampilkan pada layar tidak terkomunikasikan dengan sumpurna hingga membuat monitor terlihat blank.

Coba kamu bersihkan RAM, siapa tahu kerusakan hanya terjadi karena debu atau kotoran yang sudah menumpuk.

[powerkit_separator style=”dashed” height=”3″]

5. Prosesor ErrorProsesor Laptop Rusak

Tidak hanya komponen seperti RAM saja, tetapi prosesor rusak juga dikategorikan dalam penyebab laptop tidak bisa menyala.

Komponen ini memang yang paling utama, part mengalami masalah maka semua sistem akan kehilangan kontrol serta tidak dapat mengirimkan perintah komunikasi ke part lain.

Kenapa prosesor bisa rusak? Yang pertama bisa dari pasta prosesor kering, kemudian fan, dan bisa dari heatsink kotor.

Jika hal ini menimpa laptopmu, bawa ke orang yang profesional dalam mengerjakan komponen sensitif internal laptop. Dikhawatirkan kerusakan makin melebar jika tidak ditangani oleh orang ahli.

[powerkit_separator style=”dotted” height=”3″]

Akhir Kata

Jadi seperti itulah penyebab laptop tidak menyala, perhatikan ciri-ciri laptopmu apakah menunjukkan kerusakan yang kita sebutkan diatas atau tidak. Semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar