Cara Mengaktifkan Enterprise Mode pada Internet Explorer 11

Enterprise Mode pada Internet Explorer 11 adalah mode untuk menampilkan tampilan situs web beserta aplikasinya pada Internet Explorer 11 agar situs tersebut tampil seperti yang

Update

cara mengaktifkan enterprise mode pada internet explorer 11

Enterprise Mode pada Internet Explorer 11 adalah mode untuk menampilkan tampilan situs web beserta aplikasinya pada Internet Explorer 11 agar situs tersebut tampil seperti yang sebenarnya terlihat dalam Internet Explorer 8. Jadi, misalnya blog Tips Windows 8.1 ini yang diaktifkan agar tampil dalam Enterprise Mode, maka blog ini akan tampil seperti yang sebenarnya terlihat pada Internet Explorer 8.

Enterprise Mode tidak bisa diaktifkan untuk semua situs, melainkan untuk situs yang Anda inginkan saja untuk tampil dalam Enterprise Mode. Biasanya, yang menggunakan Enterprise Mode ini adalah orang-orang perusahaan yang berupa pendesain web, pengembang aplikasi web (seperti penerjemah di Google Translate), dan lainnya yang ingin menguji karya mereka pada versi lama Internet Explorer, yakni Internet Explorer 8, tanpa harus menginstalnya. Karena itu, fitur ini bernama “Enterprise Mode”.

Bukan hanya orang bisnis, Enterprise Mode juga berguna bagi Anda yang hendak membuka situs yang hanya mendukung Internet Explorer 8. Jika ada masalah pada situs yang tampil pada Internet Explorer 11 dalam mode normal, mungkin Enterprise Mode bisa berguna untuk menampilkannya dengan benar. Jika tidak ada masalah, maka jangan mengaktifkan Enterprise Mode.

Ketika ada situs yang diaktifkan dalam Enterprise Mode, situs tersebut akan tampil seperti yang terlihat dalam Internet Explorer 8, semua fitur yang berkaitan dengan tampilnya situs tersebut akan diatur semestinya, seperti yang sebenarnya berjalan dalam Internet Explorer 8.

Enterprise Mode sangat berguna agar pengguna meng-upgrade versi Internet Explorer mereka. Jika mereka yang biasanya menggunakan Internet Explorer 8 untuk keperluan tertentu, kini mereka bisa memenuhi keperluan mereka dalam Internet Explorer 11 tanpa harus menggunakan Internet Explorer 8.

Catatan: Mungkin artikel ini tidak banyak menjelaskan Enterprise Mode, silakan baca sumbernya. Sebenarnya saya sendiri kurang mengerti mengenai Enterprise Mode, mungkin karena saya ini bukanlah orang yang harus menggunakan Internet Explorer 8 untuk keperluan yang sebenarnya.

Mengaktifkan Enterprise Mode

Buka Search charm (tekan Logo Windows+Q), lalu ketik “gpedit.msc” (tanpa tanda kutip). Klik gpedit pada hasil pencarian.

Cara Mengaktifkan Enterprise Mode pada Internet Explorer 11 9

Artikel Terkait: Keyboard Shortcut Baru di Windows 8.1 yang Sangat Berguna

Jika pesan UAC muncul, klik Yes.

Masuk ke User Configuration > Administrative Templates > Windows Components > Internet Explorer. Klik ganda pada “Lets users turn on and use Enterprise Mode from the Tools menu”.

Cara Mengaktifkan Enterprise Mode pada Internet Explorer 11 10

Klik Enabled. Lalu klik OK.

Cara Mengaktifkan Enterprise Mode pada Internet Explorer 11 11

Tutup Local Group Policy Editor, dan buka Internet Explorer 11. Kunjungi situs yang Anda inginkan agar tampil dalam Enterprise Mode. Setelah situs itu tampil, tekan Alt pada papan tombol Anda, pilih Tools > beri tanda cek pada Enterprise Mode.

Cara Mengaktifkan Enterprise Mode pada Internet Explorer 11 12

Sebenarnya saya kurang mengerti mengenai Enterprise Mode, tapi Anda bisa membaca lebih lanjut mengenai Enterprise Mode di http://msdn.microsoft.com/en-us/library/dn640687.aspx.

Admin Kompiwin

Aktif menulis di kompiwin.com sejak tahun 2014. Dan sekarang kompiwin sudah memasuki tahun ke-delapan. Semoga memberi manfaat untuk pembaca semua.

Tinggalkan komentar