Cara Menghapus Halaman di Word

Halaman merupakan salah satu elemen terpenting yang harus ada di dalam Microsoft Word. Terkadang ada beberapa tuntutan hal yang harus kita ikuti seperti arahan atau

Update

Cara Menghapus Page di Word

Halaman merupakan salah satu elemen terpenting yang harus ada di dalam Microsoft Word.

Terkadang ada beberapa tuntutan hal yang harus kita ikuti seperti arahan atau kriteria tertentu, contohnya adalah batas minimal jumlah teks atau batas minimal halaman.

Tapi pernah gak sih kalian menemui halaman kosong yang suka tiba-tiba muncul? Padahal selama kita mengerjakan project, kita tidak pernah menambahkan blank page atau halaman kosong baru.

Page Break atau Halaman Kosong pada Word

Fenomena ini bisa dibilang page break, jadi lembar halaman baru tiba-tiba muncul meskipun kita tidak menekan tombol blank page sekalipun.

Biasanya kita akan sadar ketika sudah masuk ke tahap akhir atau review project, terlihat ada satu bahkan beberapa lembar kosong yang nyelip di tengah-tengah atau bahkan diakhir project.

Lalu bagaimana cara menghilangkan halaman tersebut agar project dokumen yang kita kerjakan jadi rapi kembali?

Karena jika project yang kamu buat sudah tertulis nomor halaman, tentunya bakal bikin berantakan karena tidak sesuai dengan daftar isinya.

1. Menghapus Halaman Word dengan Backspace

Yang pertama kita gunakan cara yang paling umum dulu :

  1. Klik bagian mana saja pada halaman.
  2. Jika cusor sudah pindah dibagian sisi kiri atas, tinggal tekan tombol Backspace pada keyboard.
  3. Namun kalau cursor mengarah ke akhir dokumen, tekan Backspace beberapa kali sampai benar-benar halaman hilang.Cara Menghapus Halaman Kosong dengan Backspace
  4. Selesai, halaman kosong berhasil kamu hapus.

2. Menghapus Halaman Word dengan “Show/Hide Paragraph”

Terkadang ada halaman yang memang tidak bisa dihapus, meskipun kita sudah tekan tombol backspace beberapa kali namun halaman tersebut tetap ada. Tenang saja, kita akan berikan beberapa cara dan kamu bisa ikuti tutorial dibawah ini :

  1. Sebelum menghapus halaman yang kosong, sebelumnya kamu harus aktifkan salah satu fitur.
  2. Masuk ke menu Home, kemudian cari icon “Show/Hide Paragraph” lalu tekan.Cara Mengaktifkan Show Hide Paragraph Word
  3. Jika sudah akan muncul simbol paragraf.
  4. Kamu tinggal cari halaman kosong tersebut, disana akan terlihat tulisan “Page Break” beserta logo paragraf disebelahnya.
  5. Klik tulisan tersebut untuk memindahkan cursor.Cara Hapus Halaman Kosong di Word
  6. Bila sudah tekan tombol Backspace pada keyboard sampai halam terhapus.
  7. Non aktifkan kembali icon “Show/Hide Paragraph”.Cara Mengaktifkan Show Hide Paragraph Word
  8. Selesai, mudah kan?

3. Menghapus Halaman Word setelah Tabel

Blank page juga sering muncul ketika kita membuat tabel, dan solusinya adalah sama seperti cara kedua diatas. Dan berikut adalah caranya :

  1. Masuk ke dokumen yang ingin kita edit.
  2. Aktifkan icon Show/Hide Paragraph di menu Home.
  3. Setelah itu cari bagian yang kosong, selanjutnya tekan Backspace untuk menghapus.Cara Menghapus Halaman Kosong Setelah Tabel di Word
  4. Jika sudah berhasil non aktifkan lagi icon “Show/Hide Paragraph”.Cara Mengaktifkan Show Hide Paragraph Word
  5. Selesai.

Itulah dia beberapa cara yang dapat kamu terapkan untuk menghapus halaman (page) saat mengerjakan dokumen di Word.

Semoga tutorial diatas dapat bermanfaat, jika ada pertanyaan seputar tutorial diatas. Silahkan kamu tulis di kolom komentar atau menghubungi di Kompiwin melalui email ya.

Tinggalkan komentar