Cara Mengatasi Automatic Startup Repair Couldn’t Repair Your PC

Eksistensi sistem operasi Windows 10 kini makin diminati, pertama selain memang untuk mengikuti perkembangan jaman, pengguna juga bisa merasakan fitur-fitur yang jauh lebih mumpuni dari

Update

Cara Mengatasi Automatic Startup Repair Couldn’t Repair Your PC

Eksistensi sistem operasi Windows 10 kini makin diminati, pertama selain memang untuk mengikuti perkembangan jaman, pengguna juga bisa merasakan fitur-fitur yang jauh lebih mumpuni dari generasi sistem operasi Windows sebelumnya.

Salah satu fitur yang bisa mereka unggulkan adalah Automatic Repair. Fitur ini akan berfungsi saat Windows dalam kondisi trouble, biasanya ditandai ketika perangkat sedang booting dan akan muncul pesan bertulisan “preparing automatic repair”.

Meskipun dinilai sangat bermanfaat karena fitur ini sanggup melakukan self healing problem yang ada di dalam sistem, tetapi ada beberapa kasus yang mungkin kamu akan kebingungan ketika Automatic Repair pada Windows 10 tidak dapat bekerja secara maksimal alias gagal.

Kegagalan sistem ditandai dengan kemunculan pesan “Automatic Repair couldn’t repair your PC”, setelah itu device akan stuck di posisi booting dan gagal masuk ke desktop windowsnya.

Lalu apa penyebab utama fitur Automatic Repair gagal berfungsi? pertama seperti telah kita katakan diatas, bisa saja disebabkan oleh kerusakan file yang ada di dalam Windows 10. Kemudian yang kedua bisa karena perlakuan pemilik dalam mematikan device, seperti PC atau laptop mati karena listrik padam, hingga mematikan tanpa melalui tombol shutdown.

Cara Mengatasi Automatic Startup Repair Couldn’t Repair Your PC

Jika kamu menemukan kasus seperti ini jangan panik, disini kita sudah sediakan beberapa cara untuk mengatasi masalah Automatic Repair di Windows 10.

1. Dengan Restart PC/Laptop

Ada beberapa jenis kasus “Automatic Startup Repair Couldn’t Repair Your PC” yang ditemui di setiap device, ada yang berat ada juga yang ringan. Kamu bisa menghilangkan masalah berikut dengan cara merestart device.

  1. Disaat fitur Automatic Repair bekerja ketika booting, akan ada saatnya muncul tampilan notifikasi seperti di bawah ini :

    Pilih Restart
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  2. Ada dua pilihan, yang pertama adalah kotak Restart dan yang kedua kotak Advanced Options.
  3. Silahkan pilih kotak Restart untuk memuat ulang PC atau laptop.

2. Dengan Memperbaiki File Boot

Jika kasus “Automatic Startup Repair Couldn’t Repair Your PC” sering terjadi berulang kali, hal yang sebaiknya dapat kamu lakukan yakni dengan memperbaiki File Boot. Salah satu faktor penyebab Automatic Repair muncul yakni kerusakan sistem di Windows 10, dan itu bisa dikarenakan oleh file boot ini.

  1. Saat PC atau laptop kamu baru menyala, tunggu sampai tampilan berubah menjadi menu Automatic Repair.
  2. Setelah muncul menu tersebut kamu bisa pilih kotak Advanced Options untuk pengaturan lebih kompleks.

    Pilih Advanced options
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  3. Klik kotak Troubleshoot.

    Klik Troubleshoot
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  4. Selanjutnya pilih kotak Advanced Options.

    Klik Menu Advanced options
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  5. Disana akan disediakan banyak pilihan, dan kamu bisa pilih kotak Command Prompt.

    Pilih Menu Command Prompt
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  6. Setelah CMD muncul silahkan kamu ketik exe /rebuildbcd terus tekan Enter.

    Ketikkan perintah ini
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  7. Masukkan lagi exe /fixmbr lalu Enter.
  8. Yang terakhir masukkan exe /fixboot kemudian Enter.
  9. Jika sudah ketik exit untuk keluar dari tampilan command prompt.
  10. Silahkan klik Continue untuk masuk ke Windows.

Catatan: Ingat setelah .exe harus ada spasi sebelum tanda /.

Memperbaiki Windows 10: Cara Memperbaiki Error 0xc00005 The Application Was Unable To Start Correctly.

3. Melalui Registry Corrupt

Didalam sistem Registry banyak sekali program-program yang secara otomatis dibuat setelah Windows berjalan. Kesalahan program di dalamnya juga bisa menyebabkan Automatic Repair mengalami kegagalan. Solusi untuk mengatasi itu adalah memperbaiki Registry program yang corrupt.

  1. Saat windows baru nyala, tunggu sampai tampilan berubah menjadi menu Automatic Repair.
  2. Tekan kotak Advanced Options.

    Pilih Advanced options
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  3. Klik kotak Troubleshoot.

    Klik Troubleshoot
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  4. Selanjutnya pilih kotak Advanced Options.

    Klik Menu Advanced options
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  5. Pilih bagian Command Prompt.

    Pilih Menu Command Prompt
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  6. Disini silahkan ketik format “copy c:windowssystem32configRegBack* c:windowssystem32config”.Kemudian ketikkan command ini
  7. Setelah itu Enter.
  8. Untuk keluar dari tampilan command prompt, silahkan ketik exit lalu enter.
  9. Klik Continue untuk masuk ke Windows.

    Klik Continue
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  10. Selesai.

4. Dengan Fitur SFC Scannow.

Cara berikutnya ini kurang lebih sama seperti diatas, kamu diharuskan untuk membuka menu Command Prompt lagi. Dan Ternyata cara memperbaiki Automatic Repair tidak hanya bisa menggunakan File Boot dan Registry Corrupt file saja, tetapi kamu masih bisa menggunakan fitur scan dari SFC ini.

  1. Tunggu Windows booting sampai tampilannya berubah menjadi menu Automatic Options.
  2. Kemudian dilanjutkan dengan membuka menu Advanced Options.

    Pilih Advanced options
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  3. Klik kotak Troubleshoot.

    Klik Troubleshoot
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  4. Selanjutnya pilih kotak Advanced Options.

    Klik Menu Advanced options
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  5. Disini kamu bisa pilih Command Prompt.

    Pilih Menu Command Prompt
    Dokumen pribadi : kompiwin.com
  6. Setelah terbuka silahkan ketik format “sfc /scannow”.Ketikkan perintah command ini dan tekan Enter
  7. Terakhir tekan Enter.
  8. Ketik exit lalu enter untuk keluar dari tampilan command prompt.
  9. Selanjutnya klik kotak Continue untuk masuk ke Windows.

Catatan: Yang perlu diingat lagi, setelah tulisan perintah sfc harus ada spasi sebelum kode /.

Penggunaan Network Windows 10 kamu tinggi ? Ikuti panduan cara mengatasi Network Usage tinggi.

Akhir Kata

Semoga dengan cara diatas masalah Automatic Startup Repair Couldn’t Repair Your PC yang muncul di komputer atau laptop kamu segera teratasi. Silahkan dicoba dan semoga berhasil.

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar