Cara Cek Resi JD ID

Banyaknya kebutuhan manusia yang makin bertambah, membuat para pelaku berkesempatan untuk memperoleh peluang disini. Peluang tersebut yaitu menciptakan akses belanja online yang bisa dijangkau oleh

Update

Banyaknya kebutuhan manusia yang makin bertambah, membuat para pelaku berkesempatan untuk memperoleh peluang disini.

Peluang tersebut yaitu menciptakan akses belanja online yang bisa dijangkau oleh banyak orang dan memiliki penawaran yang menarik.

Karena hukumnya jika suatu penawaran yang ditawarkan menarik maka dapat menarik minat pelanggan untuk terjun sebagai pelaku ekonomi.

Oleh karena itu tiap developer e-commerce yang ada di Indonesia saling berlomba-lomba untuk memberikan yang terbaik dimata konsumen, termasuk salah satunya adalah JD.ID

Promo dan event menarik yang mereka tawarkan sukses menarik perhatian banyak orang, bahkan orang tidak ragu lagi menggunakan fasilitas yang diberikan oleh JD.ID.

Itu karena di pihak developer banyak memberikan pelayanan yang memuaskan seperti gratis ongkir, diskon besar-besaran, dan fasilitas lainnya.

Meski banyak yang sudah menggunakan pelayanan JD.ID, namun masih ada beberapa yang belum mengerti cara cek resi JD.ID.

Padahal cara cek ini bisa digunakan dengan dua metode, yang pertama bisa lewat aplikasi JD.ID dan yang kedua biasa menggunakan fitur di website jasa kurir yang digunakan.

Cara Cek Resi JD.ID

Untuk melakukan cek resi paket online shop JD.ID. Kita bisa mengecek melalui akun JD.ID kalian atau melalui website pengecekan resi.

1. Melalui Akun JD.ID

Untuk menjawab rasa penasaran kalian seputar cara cek resi JD.ID, beriku kami akam sediakan metodenya yang bisa kamu langsung terapkan.

  1. Buka aplikasi JD.ID.
  2. Pastikan kamu sudah login dan masuk ke akun yang ingin kamu lihat transaksi pengirimannya.
  3. Setelah itu masuk menu Pesanan Saya.Masuk Ke Pesanan Saya Dan Lihat Status Pengiriman
  4. Buka barang atau transaksi yang kamu ingin lihat cek resinya dengan menekan tombol Lacak.Tekan Tombol Lacak Untuk Lihat Informasi
  5. Disana akan tersedia informasi seputar barang yang sedang di kirim, termasuk resi atau di JD.ID disebut dengan nomor pesanan.Lihat Nomor Atau Resi JD ID
  6. Selain itu kamu juga bisa melihat status barang sudah sampai mana dan detail informasinya.

2. Lewat Website

Cara lain cek resi JD.ID selain lewat aplikasi bisa lewat website resmi ekspedisinya atau langsung lewat layanan website cek resi umum.

  1. Copy resi/nomor pesanan pengiriman barang yang kamu ingin lacak.
  2. Kemudian pergi ke website cekresi.comCek Resi JD ID Lewat Website
  3. Paste resi tersebut di kotak pencarian.
  4. Disini kamu bisa lihat status barang yang sedang dikirim.

Akhir Kata

Bagaimana, cara cek resi JD.ID sangat mudah bukan, bahkan kamu bisa cek secara manual di aplikasi JD.ID-nya sendiri. Tapi sebenarnya masih ada satu cara lagi yakni lewat aplikasi khusus bernama JX Apps, aplikasi ini bisa kamu unduh dan install di Playstore. Caranya tinggal copy nomor pesanan di JD.ID dan paste nomor pesanan di aplikasi JX Apps. Silahkan coba dan semoga bermanfaat.

Ivan Aveldo

Suka hal yang bertopik teknologi.

Tinggalkan komentar