Cara Ubah Prioritas Notifikasi Aplikasi di Action Center

Windows 10 kini punya fitur yang mengizinkan penggunanya untuk memprioritaskan notifikasi aplikasi yang muncul di Action Center. Pengguna bisa membuat aplikasi menampilkan notifikasi tetap berada

Update

notifikasi aplikasi windows 10

Windows 10 kini punya fitur yang mengizinkan penggunanya untuk memprioritaskan notifikasi aplikasi yang muncul di Action Center. Pengguna bisa membuat aplikasi menampilkan notifikasi tetap berada di posisi teratas Action Center, di tengah atau di bawah. Biasanya, notifikasi yang paling penting adalah dari aplikasi chat.

Cara Ubah Prioritas Notifikasi

Buka Settings > System > Notifications & actions.

Cara Ubah Prioritas Notifikasi Aplikasi di Action Center 9

Pilih aplikasi yang notifikasinya hendak diatur.

Cara Ubah Prioritas Notifikasi Aplikasi di Action Center 10

Gulir ke bawah, sobat akan melihat tiga pilihan berikut: Top, High, Normal.

Cara Ubah Prioritas Notifikasi Aplikasi di Action Center 11

Sobat hanya bisa menerapkan opsi Top pada satu aplikasi, sedangkan High dan Normal bisa diterapkan pada banyak aplikasi.

Opsi Top sendiri menampilkan notifikasi pada aplikasi tersebut akan selalu berada di posisi teratas Action Center, bahkan ketika ada banyak notifikasi lain yang baru muncul menindihnya. Misalnya, sobat mengatur Cortana sebagai Top, maka notifikasi Cortana akan selalu berada di atas Action Center, sekali pun ada notifikasi lain yang baru muncul.

Cara Ubah Prioritas Notifikasi Aplikasi di Action Center 12

High dan Normal hanya akan saling menyesuaikan posisinya. High akan selalu berada di bawah Top dan di atas Normal. Misalnya, sobat mengatur notifikasi Messenger sebagai High, dan LINE sebagai Normal, maka notifikasi dari Messenger akan selalu berada di atas LINE, bahkan ketika ada banyak notifikasi LINE yang baru muncul menindihnya.

Admin Kompiwin

Aktif menulis di kompiwin.com sejak tahun 2014. Dan sekarang kompiwin sudah memasuki tahun ke-delapan. Semoga memberi manfaat untuk pembaca semua.

Tinggalkan komentar